MERIAHKAN HARI JADI, PEMKAB AKAN GELAR EXPO

  • 12 Dec
  • yandip prov jateng
  • No Comments

PURBALINGGA – Guna memeriahkan hari jadi Kabupaten Purbalingga ke 187 tahun Pemerintah Kabupaten Purbalingga dalam hal ini Bapelitbangda Purbalingga akan menggelar Expo. Kegiatan akan dilaksanakan sejak 14-17 Desember 2017 bertempat di lapangan parkir Stadion Goentoer Daryono dan akan diikuti oleh 104 stand.

Menurut Kepala Bapelitbangda, Kusmartadi mengatakan ke 104 stand tersebut terdiri dari 29 unsur organisasi perangkat daerah (OPD), 18 stand Kecamatan, 7 stand BUMD, 9 stand instansi vertikal, 7 stand Forkompimda. 8 Stand Organisasi Kemasyarakatan, 8 stand pendidikan, 4 stand pariwisata, 7 stand UMKM dan 10 stand komunitas.

“Tujuan diadakannya kegiatan Exspo memberikan  informasi kepada masyarakat  tentang hasil–hasil Pembangunan yang selama ini telah dicapai oleh Purbalingga melalui bebagai unsur baik pemerintah itu sendiri, organisasi kemasyarakatan termasuk dari pihak swasta,” katanya saat memberikan paparan kegiatan Expo di aula Bapelitbangda, pada saat yang lalu.

Selain itu menurut Kusmartadi, pagelaran expo dapat memberikan  hiburan tersendiri bagi warga masyarakat. Sebagai motivasi bagi seluruh lapisan masyarakat untuk terus berkarya baik dibidang budaya, pariwisata maupun sektor lainnya serta menyediakan ruang promosi bagi produk lokal.

“Kemudian mendorong berkembangnya sektor industri kreatif, mendorong berkembangnya desain produk kreatif di Kabupaten Purbalingga. Serta mendorong berkembangnya desain produk kreatif di Kabupaten Purbalingga, meningkatkan   nilai   tambah   dan   kesejahteraan   IKM industri kreatif,” katanya.

Tagline expo yakni mengagas inovasi, mengembangkan potensi, mengukir prestasi untuk Purbalingga Sejahtera. Tagline tersebut menggambarkan kondisi percepatan pembangunan di Kabupaten Purbalingga menuju masyarakat sejahtera dan siap berdaya saing dengan daerah lainnya.  Kemudian simbol siluet pesawat terbang yang bermakna akan hadirnya sarana transportasi baru berupa Bandar Udara di  Purbalingga yakni Bandara Jenderal Soedirman.

” Ada 3 unsur yang akan ditampilkan dalam expo tersebut yakni, pemerataan dan kemajuan pembangunan di Purbalingga, potensi produk unggulan daerah, dan kreasi, inovasi ilmu pengetahuan dan teknologi,” katanya.

Setiap stand pameran tambah Kusmartadi nantinya akan mendapatkan fasilitas 1 MCB, 1 stop kontak dan daya listrik sebesar 2 Ampere. Mendapatkan ID Card yang wajib dipakai selama pameran berlangsung, serta mendapatkan fasilitas peminjaman 1 (satu) meja partisi kotak dan 2 (dua) kursi tanpa coverseat dan tanpa taplak meja.

” Partisi Stand berukuran 3×3 meter dilengkapi dengan, Company Name Standar, Karpet dan Flooring, Penerangan, dan Kebersihan dan keamanan,” tambahnya.

Guna memeriahkan penyelenggaraan expo juga akan digelar berbagai lomba seperti lomba stand terbaik bagi peserta expo, lomba fashion show bagi SMA, SMK & sederajat, lomba talk story (SMP & sederajat. Lomba band bagi SMA sederajat,  lomba drone dan lomba photografi bagi masyarakat umum, serta lomba mewarnai unyuk TK atau PAUD. (PI-2)

Berita Terkait