KPU CILACAP TETAPKAN DPT PILGUB 2018

  • 20 Apr
  • yandip prov jateng
  • No Comments

CILACAP – Daftar Pemilih Tetap (DPT) Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jawa Tengah 2018 ditetapkan, Kamis (19/4/2018). Semula penetapan akan dilakukan pada Rabu (18/4/2018), namun karena kendala teknis pelaksanaannya diundur hingga hari ini. Ada data pemilih potensial yang telah memiliki E – KTP yang baru masuk pada Rabu pagi, sehingga KPU Kabupaten Cilacap harus kembali melalukan rekapitulasi.

“Mereka sudah punya E – KTP atau keterangan perekaman, sehingga masih harus direkap dan penetapan baru bisa dilakukan Kamis (19/4/2018)”, kata Komisoner KPU Cilacap Akhmad Kholil.

Sebelumnya KPU Cilacap telah menetapkan Daftar Pemilih Sementara (DPS) sejumlah 1.449.309 orang.  Dari jumlah tersebut ada 725.140 orang laki laki, dan 724.129 pemilih perempuan. Mereka tersebar pada 3.235 tempat pemungutan suara (TPS) di 284 desa dan kelurahan di 24 kecamatan. Pilgub Jateng rencananya dihelat pada 27 Juni 2018.

Ada dua pasangan calon gubernur dan wakil gubernur yang akan bersaing dalam kontestasi ini. Pasangan nomor urut 1 yakni Ganjar Pranowo dan Taj Yasin. Adapun pasangan nomor urut 2 yakni Sudirman Said dan Ida Fauziah.(don_gs/kominfo)

Berita Terkait