TMMD Diharap Konsisten Berdayakan Ekonomi

  • 15 Oct
  • bidang ikp
  • No Comments

Rembang – Berbagai program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) terus digulirkan guna memajukan desa dan menyejahterakan masyarakat di pelosok nusantara. Salah satunya pembangunan jalan sepanjang 2,3 kilometer di Desa Pasedan, Kecamatan Bulu, Kabupaten Rembang.

Hal itu disampaikan Wakil Gubernur Jawa Tengah H Taj Yasin Maimoen di sela-sela tinjauan kegiatan TMMD di Desa Pasedan, Senin (15/10). Menurutnya, pembangunan fisik seperti jalan, pemugaran rumah tidak layak huni, irigasi, maupun pembangunan nonfisik program TMMD Reguler ke-103 dan Sengkuyung III Kodim 0720/Rembang TA 2019 di Desa Pasedan, tidak hanya mempermudah akses transportasi. Namun juga mampu meningkatkan perekonomian dan kesejahteraan masyarakat di daerah perbukitan tersebut.

Pembangunan jalan makadam sepanjang 2,385 meter dengan lebar 2, 5 meter tersebut akan menjadi jalur utama warga di Desa Pasedan menuju sekolah, kantor pemerintahan, pasar, serta penghubung antardesa sekitarnya.

“Kita sangat berterima kasih kepada TNI yang turut serta membangun daerah. Dengan dibangunnya jalan di daerah pelosok Rembang ini, perekonomian masyarakat desa akan meningkat,” bebernya.

Mantan anggota DPRD Provinsi Jawa Tengah ini menyebutkan, desa yang berbatasan dengan Kabupaten Blora tersebut memiliki banyak potensi di berbagai bidang. Antara lain, potensi tembakau yang menjadi salah satu komoditas unggulan di sektor pertanian, serta potensi pariwisata alam seperti Gua Lawa, Gua Gentong, dan Gua Gogor di ujung selatan Desa Pasedan.

“Jika jalan ini sudah jadi, masyarakat akan lebih mudah membawa hasil pertanian ke daerah lain. Bahkan potensi wisata alam berupa Gua Lawa dan Gua Gentong dapat digarap, sehingga roda perekonomian masyarakat sekitar dapat meningkat,” katanya.

Sebelum meninjau lokasi pembangunan jalan makadam, Wakil Gubernur Taj Yasin menjadi inspektur upacara pembukaan TMMD Reguler ke-103 dan Sengkuyung III Kodim 0720/Rembang TA 2019 di Lapangan Desa Pasedan, Kecamatan Bulu, Kabupaten Rembang. Hadir pula dalam upacara tersebut, Bupati Rembang Abdul Hafidz, Wakil Bupati Rembang Bayu Andriyanto, Dandim 0720/Rembang Letkol Arh Andi Budi Sulistianto, dan Forkopimda.

Gubernur Jawa Tengah H Ganjar Pranowo SH MIP dalam sambutan tertulis yang dibacakan Wakil Gubernur H Taj Yasin pada pembukaan upacara TMMD Reguler ke-103 mengatakan, TMMD telah hadir meneguhkan semangat kebersamaan, dan menyajikan karya nyata yang bermaslahat bagi desa. Berbagai pembangunan sarana prasarana perdesaan dari program ini telah dapat dinikmati oleh warga desa.

“Kita ingin gotong royong sebagai saripati nilai-nilai ke-Indonesiaan dan esensi kultur ketimuran dapat terus terjaga dengan baik. Demikian pula upaya pemberdayaan, telah berhasil memperkuat semangat masyarakat dalam menggali dan mengelola potensi desanya agar makin maju dan menyejahterakan,” bebernya.

TMMD terus konsisten pada program-program pemberdayaan ekonomi rumah tangga. Bagaimana TMMD melakukan pembinaan usaha ekonomi kerakyatan agar maju dan berdaya saing, serta senantiasa mendorong pemanfaatan tanah pekarangan untuk kemandirian pangan.

Pemprov berharap kemiskinan Jateng dapat terus diturunkan dari waktu ke waktu. Sekitar lima tahun terakhir kemiskinan selalu turun, termasuk pada 2018, Pemerintah Provinsi Jawa Tengah mencapai kinerja tertinggi dalam penurunan kemiskinan. Yaitu dari 13,01% pada 2017 menjadi 11,32% pada 2018. .

“Karena itu, TMMD kita dorong menjadi salah satu cara mendukung penurunan kemiskinan di Jateng. Tentu ini bergerak simultan, sinergis dan selalu terintegrasi dengan program yang sedang dan akan dilakukan melalui dana desa maupun kegiatan pembangunan desa lainnya,” imbuhnya.

Dalam pembukaan TMMD Reguler ke-103, bertema “TNI Manunggal Rakyat dalam Mewujudkan Desa yang Sejahtera, dan Demokratis” tersebut, juga dilaksanakan penyerahan bantuan secara simbolis oleh wakil gubernur kepada sejumlah kelompok tani, kepala desa. Bantuan berupa antara lain peralatan pengolahan daging, pembangunan kontruksi irigasi, dan peralatan sekolah.

 

Penulis : Mn, Humas Jateng

Editor : Ul, Diskominfo Jateng

Foto : Humas Jateng

 

Berita Terkait