SiHaTi Akan Menasional

  • 05 Aug
  • Prov Jateng
  • No Comments

Semarang – Keberhasilan provinsi Jawa Tengah menyabet penghargaan TPID inovatif beberapa waktu lalu berkat aplikasi Sistem Informasi Harga dan Produk Komoditi (SiHaTi)  yang dikembangkan oleh BI, membuat aplikasi tersebut diminati banyak daerah. Bahkan, pemerintah pusat tengah berancang-ancang menyosialisasikan aplikasi pemantauan harga tersebut. 

“SiHaTi sedang dalam proses nasional. Jadi beberapa provinsi sudah diminta agar membuat sistem seperti ini,” ungkap Gubernur Jawa Tengah H Ganjar Pranowo SH MIP saat diwawancara eksklusif oleh Majalah Tempo, Jumat (4/8) sore.

Menurut Ganjar, saat menerima penghargaan TPID inovatif beberapa waktu lalu, dia sempat mengusulkan kepada Presiden Joko Widodo untuk menerapkan aplikasi SiHaTi di seluruh Indonesia agar dapat memantau seluruh harga komoditas yang ada. Ternyata usulan tersebut direspon cukup baik oleh presiden, Menko Perekonomian, dan BI.

“Bahkan dari Aceh bertanya, bagaimana menggunakan aplikasi ini? Saya jawab gampang, tinggal hubungi saja BI kemudian provinsi dan daerahnya tinggal diganti saja,” tuturnya.

Mantan anggota DPR RI ini menjelaskan SiHaTi yang sudah disempurnakan menjadi generasi ketiga itu masih bisa dioptimalkan dengan meningkatkan kedisiplinan update data di 35 kabupaten/ kota. Sehingga, intervensi pemerintah dalam pengendalian harga akan lebih cepat dan presisi.

Ditambahkan, ke depan SiHaTi akan terus disempurnakan. Tidak hanya melakukan pemantauan harga, mengetahui jumlah produksi serta daerah produksi komoditas, namun juga bisa ditambahkan dengan komponen-komponen lain yang dapat menyumbang inflasi. Dengan begitu pemerintah dapat lebih cepat hadir ke tengah-tengah masyarakat dalam melakukan intervensi harga.

“Inflasi terjadi bukan hanya persoalan harga pangan. Administered prices juga bisa jadi penyumbang inflasi terbesar. Bahkan pulsa dan transportasi juga bisa jadi faktor penyumbang inflasi,” pungkasnya.

 

Reporter : Kh, Humas Jateng

Editor : Ul, Diskominfo Jateng

 

Berita Terkait