Pramuka Diminta Tak Berhenti “Eling lan Ngelingke”

  • 22 Sep
  • bidang ikp
  • No Comments

SEMARANG – Peran Pramuka untuk membantu menekan kasus Covid-19, khususnya di Jawa Tengah, mendapat apresiasi dari Ketua Kwartir Daerah (Kwarda) Pramuka Jawa Tengah, Atikoh Ganjar Pranowo. Namun, mereka diminta tak berhenti eling lan ngelingke, agar tidak terjadi peningkatan kasus lagi.
“Terima kasih, kolaborasi dengan pramuka, termasuk Kwarcab (Kwartir Cabang) Kota Semarang luar biasa. Saya memantau lewat medsos, dan melihat langsung, kinerjanya luar biasa. Mereka hadir ketika dibutuhkan, bahkan ada pohon tumbang pun mereka (Pramuka) hadir. Apalagi saat pandemi Covid-19,” bebernya, saat Pelantikan Ketua Majelis Pembimbing Cabang (Mabicab) dan Kwarcab Kota Semarang, di Gedung Moch Ikhsan, Kompleks Balaikota, Rabu (22/9/2021).
Diakui, saat ini kasus Covid-19 di Jateng menurun tajam. Namun, kewaspadaan mesti tetap ditingkatkan, agar tidak terjadi peningkatan kasus seperti yang pernah terjadi beberapa waktu lalu. Gerakan eling lan ngelingke, untuk disiplin prokes, harus terus dilakukan.
“Di Kota Semarang aktivitas masyarakat masih ada. Tapi prokes tetap dipegang. Pemakaian masker, ketika ada yang melanggar dan dielingke, orang Jawa bilang ketika dipangku, akan welcome. Berikutnya saat kita kembali, mereka sudah taat,” kata Atikoh.
Pramuka sebagai duta perubahan, ujarmya, diharap dapat beradaptasi karena tidak ada yang tahu kapan pandemi Covid-19 berakhir. Terus sebarkan virus positif, informasi positif, kepada masyarakat dengan memanfaatkan teknologi yang ada.
“Kwarcab diharap terus bisa mengedukasi masyarakat, karena Pramuka bergerak terdepan, berbakti tanpa henti,” tandas Atikoh.
Ketua Mabicab Kota Semarang Hendrar Prihadi mengakui, upaya yang dilakukan Pramuka, khususnya selama pandemi Covid-19, hasilnya dapat dirasakan masyarakat. Mulai dari bedah rumah, bantuan sembako, sosialisasi prokes, hingga membawa pasien Covid-19 ke tempat isolasi terpusat.
“Dengan kekuatan dan kekompakan Pramuka, dari tingkat atas, provinsi, kota, kecamatan, sampai unit sekolah akan menjadi saksi menuju Indonesia yang semakin maju, Jateng makin gayeng, dan Semarang makin hebat,” ujarnya. (Ul, Diskominfo Jateng)

Berita Terkait