Pernyataan Pers Ketua MUI KH Ma’ruf Amin Setelah Pertemuan Silaturahmi Kebangsaan dengan Tokoh Lintas Agama di Istana Merdeka, 16 Mei 2017

  • 17 May
  • Prov Jateng
  • No Comments

Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh,

Bismillahirrahmanirrahim,

 

Kami majelis-majelis agama dan ormas-ormas keagamaan, telah kami lakukan pembicaraan dengan bapak Presiden tentang kebangsaan dan kenegaraan kita.

 

Kami bersepakat dan mendukung upaya-upaya pemerintah, bapak Presiden dan seluruh jajarannya untuk menjaga kesatuan dan  persatuan bangsa.

 

Kami juga mendukung upaya pemerintah untuk menghentikan segala upaya yang dapat menimbulkan terjadinya konflik di masyarakat.

 

Kami sepakat untuk menguatkan rasa Kebangsaan Indonesia dan menguatkan persaudaraan, sebangsa dan setanah air atau yang kita sebut dengan Ukhuwah Islamiyah.

 

Dan Kami menghimbau kepada masyarakat agar didalam menyampaikan aspirasinya walaupun Indonesia itu sebagai negara yang demokratis tapi aspirasi itu hendaknya disampaikan yang berada didalam koridor hukum, kesantunan, dan keadaban dan dengan cara yang Akhlakul Karimah.

 

Mendukung upaya-upaya penguatan terhadap Dasar Negara Pancasila dan UUD 1945 dalam Bingkai NKRI dan Bhineka Tunggal Ika dan kami akan berusaha memperbanyak dialog dialog kebangsaan atau Halaqah Kebangsaan di dalam kalangan masyarakat supaya rasa kebangsaan masyarakat semakin kuat dan keutuhan bangsa semakin dapat terjamin

 

Terima Kasih.

Berita Terkait