Portal Berita
Pemerintah Provinsi Jawa Tengah
Peduli Lingkungan, DWP Provinsi Jateng Diajak untuk Hemat Listrik Hingga Pilah Sampah
- 05 Aug
- bidang ikp
- No Comments
SEMARANG – Dharma Wanita Persatuan (DWP) Provinsi Jateng peduli terhadap perubahan iklim dan pemanasan global yang terjadi. Hal itu tampak dalam kegiatan “DWP Jateng berupa Rapat Kerja bertema Perubahan Iklim dan Pemanasan Global”, di Aula DWP Jateng, Semarang, Senin (5/7/2024).
Ketua DWP Jateng, Indah Sumarno mengatakan, rapat kali itu bertujuan mengedukasi anggota DWP Provinsi Jateng, untuk mengantisipasi dan memahami soal perubahan iklim.
“Pada saat ini, kita sudah memahami apa itu perubahan iklim, yang mana perubahan iklim ini membawa dampak yang banyak di lingkungan, terutama di kesehatan,” kata Indah, di lokasi acara.
Tidak hanya itu, kata Indah, dampak perubahan iklim juga terjadi nyata pada kesehatan. Karenanya, untuk mengantisipasi perubahan iklim, ada beberapa hal sederhana yang bisa dilakukan.
Antara lagi, pihak DWP agar bisa memanajemen sampah rumah tangga, dengan memilah sampah plastik dan nonplastik, kemudian diolah sedemikian rupa. Sehingga itu akan bisa mengurangi pencemaran lingkungan.
“Dengan kita menghemat penggunaan listrik, juga memberikan dampak luar biasa. Jika dilakukan secara masif, bisa mendorong penurunan efek rumah kaca,” ujar Indah.
Pihaknya berharap, agar anggota DWP Jateng bisa memahami langkah antisipasi, dan bisa diimplementasikan dalam kehidupan sehari-hari. Sehingga, hal kecil yang dilakukan ibu DWP bisa membuat alam lebih lestari.
“Ada beberapa hal yang sudah kita lakukan. Kita pernah menyelenggarakan kegiatan pembuatan ecoenzyme, ternyata itu mempunyai dampak. Ternyata kita bisa mengolah sampah rumah tangga untuk potensi lain,” bebernya.
Pihaknya juga telah melakukan pelatihan keterampilan pengolahan sampah plastik, menjadi barang yang lebih bermanfaat.
“Ya memang di rapat kerja kita melakukan kegiatan yang memberi manfaat pada lingkungan kita,” pungkasnya.
Staf Data dan Informasi BMKG Stasiun Klimatologi Jateng, Hana Amalina, menyampaikan, perubahan iklim dan pemanasan global merupakan hal yang nyata terjadi. Pihaknya pun bertugas untuk menyampaikan informasi terkait perubahan iklim, khususnya kepada DWP Jateng.
“Perlu adanya peran ibu DWP Jateng menanggulangi, mengantisipasi, edukasi terhadap perubahan iklim itu sendiri. Misal dengan hal sederhana seperti memilah sampah, daur ulang, hemat energi listrik dan sebagainya,” katanya.
Hana berharap, pihak DWP akan bisa beradaptasi dengan menggencarkan perilaku sederhana tersebut. Sebab, dampak perubahan iklim dan pemanasan global yang sering ditemui, adalah suhu udara yang semakin meningkat, potensi cuaca ekstrem, seperti saat musim kemarau terjadi kekeringan ekstrem, dan musim hujan terjadi hujan yang ekstrem.
“Mungkin kita bisa lebih mengampanyekan dalam Raker ini, dengan kegiatan yang berkaitan dengan penanggulangan perubahan iklim seperti pembuatan ecoenzyme, pembuatan pupuk dari barang sekitar kita sehingga tidak jadi sampah, dan lainnya,” terang Hana. (Ak/Ul, Diskominfo Jateng)