Muhammadiyah Dirikan RS di Demak

  • 23 Jul
  • bidang ikp
  • No Comments

Demak – Kabupaten Demak akan bertambah rumah sakit baru, Rumah Sakit Umum Hajjah Fatimah Sulhan yang dibangun warga Muhammadiyah. RSU yang berlokasi di Jalan Sultan Hadiwijaya itu, diharapkan bisa beroperasi pada akhir tahun ini.

Pada acara Silaturahmi Pimpinan Muhammadiyah se-Jawa Tengah, Minggu (22/7), Pimpinan Daerah Muhammadiyah Kabupaten Demak Drs H Suali MS membeberkan, dalam proses pembangunan, pihaknya sempat bingung karena pembangunan berhenti kurang lebih dua tahun lantaran kekurangan dana. Namun berkat dukungan banyak pihak, terutama pimpinan Muhammadiyah, pembangunan gedung dapat berjalan seperti yang diharapkan.

“Tahap satu rumah sakit ini sudah dibangun pada 2013. Sempat dua tahun berhenti karena dari pimpinan daerah dan seluruh kekuatan Muhammadiyah di Demak sudah ngos-ngosan, walaupun baru menghabiskan Rp 5 miliar. Itu modalnya saja dari UMS Rp 1,5 miliar. Akhirnya terkumpul Rp 5 miliar dan tahap satu selesai,” ungkap dia.

Ketua Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Jateng, Tafsir menyambung, pembangunan lanjutan RSU kembali mendapat suntikan dana dari UMS sebesar Rp 15 miliar. Dengan suntikan itu, dijadwalkan pada September nanti pembangunan fisik rumah sakit bisa selesai. Untuk keperluan alat kesehatan, bisa disumbang dari rumah sakit Muhammadiyah yang sudah besar.

“Akhir 2018, rumah sakit ini diharapkan sudah bisa operasional,” ujar dia.

Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Tengah Dr Ir Sri Puryono KS MP menyampaikan, pemerintah mengapresiasi Muhammadiyah yang memiliki berbagai fasilitas kesehatan di banyak daerah dan mudah diakses oleh masyarakat umum. Fasilitas kesehatan itu sangat membantu pemerintah dalam memenuhi kebutuhan masyarakat di bidang kesehatan.

“Dalam pembangunan kesehatan, kita tentu tahu betul berbagai fasilitas kesehatan Muhammadiyah sudah ada dimana-mana dan dapat dengan mudah diakses oleh masyarakat,” kata dia.

Peran Muhammadiyah di bidang kesehatan, memiliki kontribusi besar dalam meningkatkan kualitas hidup masyarakat. Sehingga, pemerintah terus mendorong peran Muhammadiyah yang lebih besar lagi, agar semakin bermanfaat bagi masyarakat luas.

Penulis : Rt, Humas Jateng

Editor : Ul, Diskominfo Jateng

Foto : Humas Jateng

Berita Terkait