Yuk, Jajal Kemampuan Tes CPNS di Jateng Fair

  • 06 Sep
  • bidang ikp
  • No Comments

Semarang – Sulitnya tes seleksi CPNS seringkali dikeluhkan pelamarnya. Apalagi dengan sistem Computer Assisted Test (CAT) yang diterapkan beberapa tahun terakhir ini. Tidak memenuhi skor yang ditentukan, mereka langsung tersingkir.

Anda berminat mengikuti tes CPNS tahun ini? Atau Anda penasaran karena berulangkali gagal? Coba saja simulasi CAT yang diselenggarakan Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Provinsi Jawa Tengah di stand Jateng Fair 2018, tepatnya di Balai Merbabu.

Di sana pengunjung bisa menguji kemampuan menjawab soal-soal yang biasa digunakan untuk tes CPNS. Ada 100 soal yang mesti digarap dalam waktu 90 menit, terdiri dari Tes Wawasan Kebangsaan (TWK), Tes Intelegensia Umum (TIU), dan Tes Karakteristik Pribadi (TKP). Tingkat kesulitannya pun beragam mulai dari yang mudah hingga sulit.

Fasilitas tersebut mengundang penasaran pengunjung Jateng Fair. Bagas misalnya, warga Demak ini sangat antusias mencoba mengerjakan soal-soal dengan CAT, sebab dia berencana mengikuti tes seleksi CPNS pada tahun depan. Bahkan, dia langsung bersorak saat dinyatakan lulus dengan skor 130.

“Rencananya, saya akan mengikuti tes seleksi CPNS pada tahun depan. Simulasi ini  sangat membantu dan melatih saya untuk mengingat lagi soal- soal tes CPNS.  Selain itu, saya memiliki pandangan mengenai soal yang akan diujikan,” ungkapnya saat dijumpai di stand Jateng Fair baru-baru ini.

Berbeda dengan Bagas, Sopiatun, warga Kota Semarang justru merasa tegang saat mencoba tes tersebut. Perempuan berkacamata itu khawatir jika mendapatkan skor yang tidak sesuai target. Namun, setelah selesai, dia justru lulus dengan skor 132.

“Wah, rasanya deg-deg an. Takut salah dan tidak lolos. Tapi setelah tahu skornya, ya lega,” tuturnya.

Kasubid Jabatan Struktural BKD Provinsi Jawa Tengah Ary Widiyantoro menjelaskan, simulasi CAT ditampilkan di stand BKD untuk membantu warga yang ingin mencoba tes CPNS. Pengunjung bisa memilih tingkat kesulitan tes, dari yang mudah hingga sulit. Hampir sama dengan tes CPNS pada umumnya, skor hasil ujian akan langsung terpampang di layar.

“Simulasi ini sebagai gambaran soal CPNS tahun mendatang. Bagi yang akan mendaftar tes seleksi CPNS, jangan sampai lewatkan kesempatan ini,” tandasnya. (Mg/ Ul, Diskominfo Jateng)

Berita Terkait