Portal Berita
Pemerintah Provinsi Jawa Tengah
UNNES ADAKAN EKSPEDISI POROS PULAU JAWA DI KOTA PEKALONGAN
- 26 Feb
- yandip prov jateng
- No Comments

PEKALONGAN – Menegok Wisata Sejarah Kota Pekalongan, Rombongan Unit kegiatan Mahasiswa (UKM) Sejarah dari Universitas Negeri Semarang (Unnes) berkumpul di aula Museum Batik Pekalongan untuk mengadakan jelajah/Ekspedisisi Poros Pulau Jawa. Untuk memulai dipilihnya Kota pekalongan sebagai salah satu obyeknya, Minggu (25/2).
Dalam ekspedisinya tim juga didampingi oleh Walikota Pekalongan HM. Saelany Machfudz sekaligus membuka acara tersebut yang diberi nama Ekspedisi Poros Pulau Jawa.
Dalam sambutannya HM. Saelany menyampaikan bahwa Pemerintah mengapresiasi kebersamaan anak muda dalam mengenal budaya, terutama budaya Heritage. ” Kedepannya mereka akan menjadi duta-duta untuk memberikan informasi yang jelas dan detail tentang wisata Kota pekalongan ke daerah lain. Kota Pekalongan akan lebih dikenal dengan cara kekinian, tentunya dan cara ala anak-anak muda ” terangnya.
Sedangkan Ketua Tim dari Fest Kalongan Teguh Pujianto menerangkan bahwa peserta jelajah dikenalkan dengan museum Batik Pekalongan, gedung olah raga (GOR) Jetayu, kantor Pertani, kali lodji, benteng dan minuman khas Kota Pekalongan Limun Oriental.
“Kegiatan ini kami mencoba untuk mengulik secara mendalam tentang sejarah di Kota Pekalongan karena banyaknya cerita zaman kolonial mulai dari bangunan lama, jalan di Kota Pekalongan sampe perekonomiannya.”
Budaya masyarakat Kota Pekalongan yang unik, seperti kampung Arab dan kampung Pecinan ini tak lepas dari sejarah. Pabrik pembuatan limun tertua di Kota Pekalongan Oriental yang menjadi saksi zaman kolonial sampai saat ini masih berdiri kokoh didekat benteng. “harapan saya semoga masyarakat secara umum lebih mengenal kotanya karena Kota Pekalongan adalah Kota bersejarah.” pungkasnya.
Tentu saja masih banyak potensi lainnya yang perlu digali di Kota Pekalongan, agar bisa menjadi Kota Wisata Dunia. Dan itu tentunya membutuhkan dukung kerjasama semua pihak. (Dinkominfo Kota Pekalongan)