TMMD TAHAP II TAHUN 2017 LIBATKAN 37 PERSONIL

  • 05 Jul
  • dev_yandip prov jateng
  • No Comments

 

KOTA PEKALONGAN – Walikota Pekalongan H Achmad Alf Arslan Djunaid membuka Tentara Manunggal membangun Desa (TMMD) Sengkuyung Tahap II Tahun Anggaran 2017 yang berlokasi di Kelurahan Setono, Kecamatan Pekalongan Timur.

Upacara Pembukaan TMMD Sengkuyung Tahap II Tahun 2017 dilaksanakan di Lapangan Setono. Walikota Pekalongan bertindak sebagai inspektur upacara sedangkan peserta diikuti dari TNIPNS, Tokoh masyarakat dan warga setono Kota Pekalongan, Selasa (4/7)

Secara simbolis pembukaan ditandai dengan Penyematan tanda peserta TMMD dan penyerahan alat kerja bakti berupa cangkul dan sekop dari Walikota kepada anggota TNI,POLRI dan Linmas.

Walikota Pekalongan H. Achmad Alf Arslan Djunaid SE mengatakan Kegiatan TMMD merupakan satu program yang dilakukan Pemerintah untuk membangun Desa/Kelurahan pemerintah bersama TNI, POLRI dan Linmas yang dananya didukung oleh pemerintah pusat  ” Dengan TMMD arah pembangunan dimulai dari bottom up yang sesuai dengan perencanaan. Bersama TNI, POLRI dan Linmas serta masyarakat bersatu untuk melakukan pembangunan,” terangnya usai acara.

Walikota berharap pembangunan infrastruktur dalam kegiatan TMMD tahap II tersebut bisa dirasakan dan manfaatkan oleh masyarakat setempat.

Sementara itu Kepala Staf Kodim 0710 Pekalongan Mayor Infanteri Hufron menjelaskan pihaknya menerjunkan 37 personel untuk pelaksanaan TMMD tahap II yang berada di Kelurahan Setono dan akan bekerja sama dengan masyarakat dan Polri untuk mengerjakan program fisik dan non fisik yang sudah direncanakan

” Untuk sasaran fisik pengerjaan paving dan talud sedangkan non fisik ada beberapa penyuluhan antara lain penyuluhan wawasan kebangsaan dari TNI, penyuluhan hukum dari POLRI ,penyuluhan kesehatan dari Pemkot dan lainya,” tambahnya.

Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) sengkuyung tahap II dimulai dari 4 Juli hingga 2 Agustus 2017 mendatang. (Dinkominfo Kota Pekalongan)

Berita Terkait