TAMAN PANDAN ARUM DISULAP JADI PASAR KANGEN BOYOLALI 2017

  • 22 Sep
  • dev_yandip prov jateng
  • No Comments

BOYOLALI – Boyolali saat ini telah berbenah dan dipersolek jadi semakin cantik. Misi Bupati Boyolali menjadikan kota kecil dan seksi sehingga nyaman dikunjungi, nyaman ditinggali dan nyaman untuk everybody seperti yang selalu diungkapkan Bupati Boyolali, Seno Samodro dalam berbagai kesempatan. Prestasi dan kemajuan Boyolali saat ini membuat banyak orang pangling dengan keberadaan Boyolali saat ini. Rasa penasaran dengan Boyolali saat ini, membuat rindu dan ingin kembali pulang.

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Boyolali melalui Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) menyelenggarakan Pasar Kangen Boyolali 2017 sebagai ajang tombo kangen terhadap Boyolali. Acara ini diharapkan dapat sebagai media promosi budaya dan pariwisata serta pembangunan di Boyolali. “Satu strategi pembangunan pariwisata Boyolali yang berkelanjutan,” Kepala Disporapar Kabupaten Boyolali, Wiwis Trisiwi Handayani setelah acara pembukaan Jumat (22/9) di Taman Pandan Arum.

Acara ini lanjut Wiwis dimaksudkan juga sebagai satu ajang untuk berbicara tentang destinasi wisata. “Jika memang event ini dapat berlangsung dengan baik, tahun depan akan kita kemas lebih baik lagi,” imbuhnya. Kegiatan diadakan selama dua hari yakni Jumat-Sabtu (22-23/9) bertempat di Taman Pandan Arum atau belakang Rumah Dinas Bupati Boyolali..

Sementara salah satu pengunjung Dini berkesempatan melihat dan berbelanja produk. “Saya bangga karena UMKM bisa terkoordinir dengan baik sehingga dapat memperkenalkan potensi Boyolali yang inovatif,” ungkap pegawai Rumah Tahanan Boyolali tersebut.

Event akan digelar dari pagi hingga malam hari yang menampilkan stand kuliner khas Boyolali dan daerah lain serta berbagai kerajinan UMKM Boyolali serta jasa. Sebelum pembukaan diawali senam bersama, kemudian rangkaian perlombaan seperti lomba menyanyi. Kemudian juga hiburan atraksi drum blek, musik humor Suara Ratan dari Yogyakarta dan musik humor Pecas Ndahe dari Solo.

Berita Terkait