Portal Berita
Pemerintah Provinsi Jawa Tengah
Rowo Jombor Bakal Miliki Jalur Pedestrian
- 10 Nov
- yandip prov jateng
- No Comments

KLATEN – Masyarakat Kabupaten Klaten bakal mempunyai jalur pedestrian di sekitar Taman Nyi Ageng Rakit, kompleks wisata Rowo Jombor. Jalur pedestrian sepanjang 2,6 kilometer tersebut merupakan bagian dari proyek penataan objek wisata Rowo Jombor.
Melalui program revitalisasi Balai Besar Wilayah Sungai Bengawan Solo (BBWS-BS), seluruh pembangunan Rowo Jombor ditarget rampung pada 2022.
“Tahun ini dibangun pedestrian sepanjang 2,6 kilometer. Kalau melingkar hingga tersambung butuh 5,2 kilometer secara keseluruhan. Rencananya tahun depan akan dilanjutkan,” papar Kabid Pelaksanaan Jaringan Pemanfaatan Air BBWS-BS Naryo Widodo, saat ditemui di lokasi proyek, Selasa (9/11/2021).
Naryo menjelaskan, jalur tersebut dapat dimanfaatkan masyarakat sebagai jogging track, sekaligus melengkapi daya tarik wisata Rawa Jombor. Selain memperindah kawasan, jalur itu juga menjadi tanggul pembatas antara Rawa Jombor dengan jalur lalu lintas kendaraan yang menjadi akses ke Rawa Jombor.
“Pengerjaan pedestrian sebentar lagi sudah selesai, tapi baru sebagian, belum tersambung. Karena anggarannya terbatas, diprioritaskan kegiatan yang paling penting dulu,” ujar Naryo.
Dijelaskannya, dana revitalisasi Rawa Jombor yang dianggarkan oleh Kementerian Pekerjaan Umum (Kemen PU) sekitar Rp22,5miliar dari anggaran awal Rp105 miliar. Namun masuk dalam anggaran yang di-refocusing untuk penanganan pandemi Covid-19.
“Kegiatan masih difokuskan untuk penataan dan persiapan revitalisasi. Pengerukan sedimentasi rencananya dilaksanakan tahun depan. Yang mendesak saat ini adalah membersihkan area tampungan air Rawa Jombor, karena selain banyak keramba apung yang harus dibersihkan, masalah eceng gondok yang tersebar hampir di seluruh area juga harus diatasi,” pungkasnya.
Penulis: Diskominfo Klaten
Editor: WH/DiskominfoJtg