Portal Berita
Pemerintah Provinsi Jawa Tengah
PUSKESMAS PEJAWARAN LAUNCHING POSBINDU
- 24 Nov
- yandip prov jateng
- No Comments

BANJARNEGARA – Guna mensukseskan Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (Germas), Puskesmas Pejawaran menggelar sejumlah kegiatan, Kamis (23/11). Salah satu yang menarik adalah launching Pos Pembinaan Terpadu (Posbindu), untuk melayani masyarakat melakukan cek kesehatan rutin.
“Kampanye Germas ini fokus pada tiga aksi utama. Yakni, aktifitas fisik, pemeriksaan kesehatan rutin dan makan buah dan sayur. Keberadaan Posbindu untuk mendorong masyarakat rutin cek kesehatan,” Kata Kepala Puskesmas Pejawaran, Khusnul Khotimah.
Untuk wilayah kerja Puskesmas Pejawaran, lanjut Khusnul, sudah ada lima Posbindu. Masing-masing ada di tiga desa dan dua lainnya di Puskesmas dan Kecamatan. Tiga Posbindu masing-masing di Desa Pejawaran, Desa Darmayasa, dan Desa Pagundungan.
“Masyarakat bisa periksa kesehatan rutin bulanan di Posbindu terdekat. Bagi yang punya BPJS bisa difasilitasi gratis. Termasuk juga untuk yang di Kecamatan dan Puskesmas, salah satunya difokuskan untuk melayanai aparatur sipil negara,” imbuhnya.
Tidak kurang dari 100 orang, ikut memeriksaan kesehatan gratis saat Kampanye Germas tersebut. Untuk aksi aktifitas fisik, kegiatan diawali dengan senam bersama selama kurang lebih 45 menit. Sedangkan makan buah dan sayur jadi aksi penutup Kampanye Germas tersebut.
Puskesmas Pelopor
Kepala Dinas Kesehatan, dr. Ahmad Setiawan, M.Ph memberikan apresiasi Kampanye Germas di Puskesmas Pejawaran. Menurutnya, aksi tersebut merupakan yang pertama kali ada di level kecamatan dan Puskesmas Pejawaran menjadi pelopor.
“Tujuan besar Germas supaya masyarakat paham, bagaimana mencegah penyakit dimulai dengan pola hidup yang sehat. Seperti tiga aksi utama yang di adakan Puskesmas Pejawaran tersebut. Kampanye ini harus terus dan aktif digelorakan,” katanya.
Oleh karenanya, Puskesmas sebagai ujung tombak di wilayah, diharapkan berperan aktif dalam Kampanye Germas. “Selama ini, pola hidup sehat mungkin sudah kita lakukan. Tinggal kampanyenya yang harus massif dan Puskesmas saya harap mengambil peran tersebut koordinasi dengan stakeholder,” harapnya lagi. ****** (Sudin)