PMI TEGAL SALURKAN BANTUAN PAKET SEMBAKO KE 975 ANGGOTA LINMAS

  • 21 Jun
  • dev_yandip prov jateng
  • No Comments

TEGAL-Sebagai Organisasi Kemanusiaan Terbesar di Indonesia Palang Merah Indonesia (PMI) berkomitmen untuk selalu memberikan perhatian kepada sesama. Termasuk dalam momen Ramadhan tahun 2017 kali ini, PMI Kota Tegal melakukan sejumlah kegiatan kepedulian dengan berbagi dan memberi kepada mereka yang membutuhkan. Setelah memberikan bantuan berupa paket sembako kepada para penjaga makam se Kota Tegal beberapa waktu lalu, kali ini PMI Kota Tegal kembali menyalurkan bantuan serupa kepada 975 orang anggota Linmas se Kota Tegal yang dilaksanakan di dua tempat berbeda yakni Alun-alun Kota Tegal dan Lapangan Tegal Selatan. Selasa (20/6).

Ketua PMI Kota Tegal KMT Hj. Siti Masitha Soeparno mengatakan kegiatan yang dilakukan tersebut merupakan wujud kepedulian serta perhatian PMI Kota Tegal kepada sesama yang didasari atas rasa kemanusiaan. Sehingga setiap kegiatan yang dilakukan diharapkan akan semakin mendekatkan jarak antara PMI dengan masyarakat.

“Ini adalah bentuk tali asih, bentuk perhatian kepada sesama yang memang adalah tugas dari PMI untuk  untuk memperhatikan unsur kemanusiaan karena memberi dan berbagi adalah kewajiban kita sebagai hamba yang bertaqwa kepada masyarakat”, ujarnya.

Apresiasi dan terimakasih juga disampaikan walikota kepada jajaran linmas tingkat kota sampai kelurahan yang selama ini mengawal Kota Tegal tetap kondusif, aman dan terkendali. Oleh karena itu walikota dalam arahanya berharap agar linmas mampu terus menjaga Kota Tegal dengan menjalin persatuan dan kesatuan , silahturahmi antar sesama dengan menjaga persaudaraan .

“Apabila kota ini aman kondusif masyarakatnya  nyaman dan tenang, oleh karena itu tugas kita bersama untuk mengawal program pembangunan yang akan dilanjutkan dengan program yang selalu pro rakyat”,ucap walikota.

Seluruh program tersebut harus didukung linmas, berikan rasa nyaman dan aman sehingga Kota Tegal dapat semakin membanggakan dan bersaing dengan daerah lain. Disamping itu dalam pesannya walikota juga mengajak agar linmas mampu memberikan pemahaman kepada masyarakat agar tidak termakan fitnah  yang menyudutkan pemerintah.  “Karena seluruh pembangunan yang dilakukan Pemkot nantinya semua untuk generasi penerus bangsa yang akan menjadi pemimpin”,pungkas walikota.

Berita Terkait