PENCAPAIAN KINERJA JAJARAN OPD HARUS LEBIH MAKSIMAL

  • 18 Jul
  • dev_yandip prov jateng
  • No Comments

TEGAL- Walikota Tegal KMT Hj. Siti Masitha kembali mengingatkan kepada jajaran Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di Kota Tegal agar lebih fokus dalam kinerjanya.  Hal itu diungkapkan walikota saat memipin Upacara Tanggal 17 di Halaman Kecamatan Tegal Barat. Senin. (17/7).

“Saya minta saat memasuki bulan Oktober (Triwulan IV), kegiatan sudah mencapai 90 persen lebih, sehingga tidak ada istilah “Penumpukkan kegiatan di akhir tahun”, perhatikan dan fokus pada ketelitian dan pengendalian, termasuk pengawasan internal yang kuat dari pimpinan unit kerja masing – masing”, ucap walikota saat memberi arahannya.

Untuk itu, walikota meminta kepada setiap pejabat struktural dan pelaksana agar memahami betul tugas – tugas yang harus diselesaikan dan hasil akhir capaian kinerja tahun ini harus lebih baik dari tahun – tahun sebelumnya. “Ulangi, harus lebih baik dari tahun sebelumnya”,tegasnya

Diungkpakan walikota, sesuai dengan siklus anggaran dalam manajemen pembangunan daerah, pada saat ini sudah memasuki awal triwulan III. Oleh karena menurutnya setiap OPD di lingkungan Pemerintah Kota Tegal untuk memperhatikan hasil evaluasi terhadap capaian kinerja, khùsusnya realisasi APBD Kota Tegal per kondisi 30 Juni 2017 . “Lakukan percepatan penyerapan realisasi anggaran dan pelaksanaan program atau kegiatan strategis untuk mendukung optimalisasi pelayanan publik”,tegasnya.

Kepada Pimpinan seluruh OPD walikota juga mengajak agar terus mengawal keberhasilan dan pencapaian penyerapan dan tertib anggaran. Hal itu untuk menjaga komitmen kita bersama dalam pencapaian visi dan misi pembangunan daerah Kota Tegal yang harus dtuntaskan kurang dari 2 tahun lagi. OPD juga diminta mempersiapkan rencana perubahan anggaran tahun 2017 yang didasarkan pada hasil evaluasi dan pertimbangan lainnya, sehingga APBD kota tegal tahun 2017 dapat berjalan dengan baik dan tepat sasaran.

Tidak hanya mengingatkan OPD agar kinerjanya agar dapat lebih maksimal, dalam kesempatan itu juga walikota memaparkan berbagai pencapaian Pemerintah Kota Tegal pada tahun 2017 antara lain Penghargaan Wahana Tata Nugraha dan Juara III Lomba Kelurahan Tingkat Provinsi oleh Kelurahan Kemandungan.

Di bidang Kependudukan dan Keluarga Berencana, Diungkapkan Walikota Pemerintah Kota Tegal juga baru saja berhasil meraih Penghargaan Manggala Karya Kencana (MKK) Tingkat Nasional yang baru saja diserahkan kepada walikota pada hari jumat tanggal 14 juli yang lalu di Lampung.  Sebelumnya Walikota Tegal juga telah mendapat Penghargaan Anugerah Perempuan Indonesia, dan Predikat terbaik sebagai Bunda Baca dari Perpusnas RI.

Penghargaan Kota Layak Anak Kategori Pratama untuk Kota Tegal yang diterima tahun 2013 silam dan pada tahun 2017 ini Kota Tegal juga akan mendapatkan penghargaan serupa dengan kategori lebih tinggi yang akan diserahkan yang akan diserahkan langsung oleh Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak  pada tanggal 22 Juli mendatanga di Pekanbaru Riau.

Semua penghargaan tersebut itu dikatakan walikota merupakan prestasi bersama sebagai wujud kerja keras dan pengabdian untuk Kota Tegal. Oleh karena  walikota juga menyampaikan ucapan terima kasih serta apresiasi kepada semua pihak yang telah bekerja keras. Walikota berharap kedepan OPD dilingkungan Pemerintah Kota Tegal dapat bersaing dalam upaya memperoleh penghargaan penghargaan berikutnya.

 

Berita Terkait