PEMKOT JAMIN KESEHATAN WARGA DENGAN KARTU JKN-KIS

  • 15 Jan
  • yandip prov jateng
  • No Comments

SOLO – Januari 2018 telah diterbitkan kartu JKN-KIS sebanyak 2.456 KK yang terdiri dari 4.736 jiwa yang tersebar di 5 kecamatan yang akan dibagikan dalam dua tahap dengan rincian :

  1. Kecamatan Laweyan sebanyak 148 KK yang terdiri dari 312 jiwa.
  2. Kecamatan Serengan sebanyak 74 KK terdiri dari 201 jiwa.
  3. Kecamatan Pasar Kliwon sebanyak 127 KK terdiri dari 269 jiwa.
  4. Kecamatan Jebres sebanyak 355 KK terdiri dari 803 jiwa.
  5. Kecamatan Banjarsari sebanyak 496 KK terdiri dari 1.024 jiwa.

Wali Kota Surakarta F.X. Hadi Rudyatmo menjelaskan bahwa kartu JKN-KIS ini sepenuhnya menggunakan anggaran dari APBD Kota Surakarta serta kartu ini diperuntukkan untuk masyarakat rentan miskin, miskin dan sangat miskin.

“… masyarakat Solo harus mempunyai jaminan kesehatan nasional yang premi-nya dibayari oleh APBD,” ujarnya.

Pemerintah Kota Surakarta beserta perwakilan dari DPR-RI melakukan penyerahan kartu JKN-KIS secara simbolis kepada 11 orang perwakilan warga yang menerima kartu JKN-KIS

 “Ya saya sangat berterimakasih pada pemerintah kota Solo atas diberikannya kartu Indonesia Sehat dan diikutkan keluarga saya ke program kesehatan Nasional. Saya sangat berterimakasih pada bapak wali kota Pak Rudy beserta jajarannya yang telah memperhatikan warga Surakarta yang kurang mampu…,” ungkap Budhiarto, penerima kartu JKN-KIS warga Laweyan Sukoharjo.

Berita Terkait