PEMERINTAH AKAN SATU BULAN GRATISKAN MASUK MUSEUM KERIS SURAKARTA

  • 10 Aug
  • dev_yandip prov jateng
  • No Comments

SOLO – Kabar gembira datang dari Presiden Joko Widodo mengumumkan bahwa masyarakat yang berkunjung ke museum tidak akan di pungut biaya masuk selama satu bulan sejak di resmikan. Kebijakan tersebut di lakukan agar masyarakat khususnya pelajar lebih mengenal museum secara keseluruhan.

“Pengerjaanya sudah selesai semua. Masyarakat kalau mau melihat museum silahkan. Untuk sementara kita gratiskan selama sebulan,” jelas Wali Kota Surakarta F.X. Hadi Rudyatmo, Senin (7/8). Museum Keris bukan hanya dijadikan objek wisata, tapi lebih di maknai sarana edukasi terhadap warisan sejarah bangsa, lanjut Rudy.

Di museum tersebut banyak koleksi keris dan tosan aji seluruh Indonesia, dan juga bisa melihat cara pembuatan keris dan sebagainya. Kepala UTP Museum Keris Dinas Kebudayaan (Disbud) Surakarta Bambang MB menjelaskan, sudah tersedia 250 koleksi yang siap di pajang di museum dan beberapa diantaranya sudah terpampang di etalase museum, untuk sisanya akan diikutkan dalam kirab peresmian besok.

Untuk sementara pihak museum tidak mematok harga tiket masuk dan target pendapatan, namun dia tetap berkomitmen untuk menambah dan melakukan penjagaan yang lebih intensif terhadap koleksi keris di museum tersebut.

Berita Terkait