Pacu Pertumbuhan Ekonomi, Pemkab Banjarnegara Siap Geser Anggaran

  • 19 Feb
  • yandip prov jateng
  • No Comments

BANJARNEGARA – Pada tahun 2019, jumlah penduduk miskin di Kabupaten Banjarnegara mencapai 136.100 jiwa atau sekitar 14,76 persen. Dibandingkan tahun 2018, angka tersebut mengalami penurunan sebanyak 5.620 jiwa atau sekitar 0,7 persen. Data dari Badan Pusat Statistik tersebut disampaikan oleh Bupati Banjarnegara, Budhi Sarwono, di rumahnya, Sabtu pekan lalu.

Meskipun sedikit namun penurunan tersebut menjadi acuan bagi Pemkab Banjarnegara untuk menyusun program kerja yang mengedepankan pertumbuhan ekonomi masyarakat. Bahkan, penambahan alokasi dana sangat dimungkinkan meskipun terpaksa harus menggeser atau mengurangi jatah anggaran program lainnya.

“Harapan saya di tahun 2020 ini dengan penambahan alokasi dana untuk pertumbuhan ekonomi, jumlah penduduk miskin bisa berkurang lagi. Dalam pembangunan harus ada skala prioritas, dan prioritas saya konsisten, infrastruktur, kesehatan, pendidikan dan ekonomi rakyat. Itu saja, jadi anggaran yang selama ini banyak terbuang akan saya alihkan untuk memperkuat prioritas tersebut,”  tegas bupati.

Ditambahkan, salah satu mata anggaran yang berpeluang untuk dialihkan nilainya adalah Perjalanan Dinas Luar Daerah bagi DPRD Banjarnegara. Selama setahun, anggaran perjalanan dinas Ketua dan anggota legislatif Banjarnegara mencapai angka Rp17,5 miliar. Bila dihitung selama lima tahun, maka total angkanya bisa mencapai Rp100 miliar. Jumlah tersebut dinilai cukup besar apalagi mengingat nilai APBD Kabupaten Banjarnegara yang hanya sebesar Rp2 triliun.

Lebih lanjut dijelaskan Budhi bahwa milyaran dana APBD tersebut lebih tepat guna bila dialokasikan untuk pertumbuhan ekonomi di Banjarnegara. Budhi menjelaskan bahwa penggeseran alokasi anggaran akan dimulai pada APBD Perubahan 2020 hingga akhir masa jabatannya pada tahun 2022.

“Karena saya selalu berpegang pada otonomi daerah, itu kewajiban saya untuk memakmurkan masyarakat Banjarnegara. Kebijakan saya harus pro rakyat, bukan pro pejabat,” imbuh Bupati Budhi.

Penulis: Kontributor Kab. Banjarnegara

Editor: Tn/ Diskominfo Prov. Jateng

Berita Terkait