Portal Berita
Pemerintah Provinsi Jawa Tengah
OFF AIR TALKSHOW BERSAMA WALIKOTA DAN WAKIL WALIKOTA
- 22 Dec
- yandip prov jateng
- No Comments

SALATIGA-Memperingati Hari Ibu, Radio Suara Salatiga FM (SS FM) bekerjasama dengan Komunikasi Penyiaran Islam (KPI) Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Salatiga menggelar Talkshow Off Air bersama Walikota Salatiga Yuliyanto, Wakil Walikota Muh Haris dan Ketua TP PKK Kota Salatiga Ny. Ida Nurul Farida Haris di Gedung KORPRI Kota Salatiga, Kamis 21/12.
Dalam sambutannya, Walikota berharap agar kerjasama tersebut dapat diteruskan di waktu yang akan datang. “Peringatan hari ibu dengan melibatkan generasi muda dan mahasiswa seperti ini sangatlah positif. Saya berharap agar kerjasama antara Pemkot Salatiga dan IAIN Salatiga dapat diteruskan di lain waktu,” kata Walikota.
Walikota juga mengatakan bahwa pada masa sekarang peran seorang ibu seringkali tidak terbatas hanya di rumah saja. Sudah banyak sekali ibu-ibu yang turut bekerja dan menjalankan usaha. “Apapun peran seorang ibu di masa modern ini, semuanya sangat mulia dan harus didukung. Hebatnya ibu-ibu tidak hanya berhasil di kantor atau di bisnis, tapi urusan rumah tangga juga tetap beres,” kata Walikota.
Sementara itu, dalam laporan ketua panitia yang dibacakan oleh Kepala Bagian Humas dan Protokol Sekretariat Daerah Kota Salatiga, Sri Satuti disebutkan bahwa kegiatan tersebut diikuti oleh sekitar 300 orang yang terdiri dari OPD di Pemkot Salatiga, Gabungan Organisasi Wanita (GOW), serta mahasiswa dari perguruan tinggi di Salatiga.
“Kegiatan ini bertujuan untuk mengukuhkan eksistensi Radio Suara Salatiga FM sebagai Radio Pemerintah Daerah yang berfungsi sebagai wahana komunikasi yang informatif, edukatif dan berbudaya,” jelas Kabag Humas Setda.
Selain talkshow offair, di tempat yang sama digelar pula lomba mewarnai untuk pelajar SD, public speaking bersama Presenter TVRI Jateng, Rifqi Aulia Erlangga dan dimeriahkan juga dengan pameran fotografi dan lukisan, workshop industri kreatif dan radio serta bazar UMKM.