KINERJA BUMD KABUPATEN DEMAK TRIWULAN I DIEVALUASI

  • 04 May
  • dev_yandip prov jateng
  • No Comments

DEMAK – Guna memantau perkembangan Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) yang ada di Demak, Pemkab menyelenggarakan Evaluasi Kinerja BUMD Triwulan I Tahun Buku 2017, Rabu (3/5) bertempat di D’Taman Resto dan Angkringan. Apabila nantinya ada permasalahan atau ada penurunan kinerja bisa diantisipasi dan dicarikan solusi sesegera mungkin.

Evaluasi terhadap kinerja organisasi maupun aparatur mutlak dilakukan. Dengan adanya evaluasi akan muncul tekad dan semangat baru untuk melakukan perbaikan guna meningkatkan hal-hal yang dirasa belum maksimal pelaksanaannya demi pencapaian hasil yang lebih baik lagi.

Kepada segenap Direksi BUMD dan pejabat struktural Kabupaten Demak, Wakil Bupati Drs. Djoko Susanto didampingi Sekda Dr. Singgih Setyono, M.Kes dan Asisten Ekonomi Pembangunan dan Kesra Windu Sunardi, SH MH menyampaikan bahwa pemkab Demak memberikan otonomi yang seluas-luasnya kepada Perusahaan Daerah untuk mengembangkan usahanya sesuai peraturan perundangan yang berlaku. “Jajaran direksi diharapkan dapat mengelola BUMD seperti milik sendiri. Setiap pengeluaran harus diatur sesuai undang-undang yang berlaku sehingga tidak ada istilah besar pasak dari pada tiang,” tegas Wabup.

Melihat indikator kinerja pendapatan diatas 100 persen, Sekda Demak Dr. Singgih Setyono, M.Kes mengatakan bahwa itu menunjukkan sebuah kinerja yang luar biasa. “Target pada triwulan selanjutnya harus ditingkatkan. Kuncinya adalah selalu berinovasi dan berkompetisi yang sesuai dengan etika,” tambahnya. *(Humas Demak)

Berita Terkait