Portal Berita
Pemerintah Provinsi Jawa Tengah
KENDAL TANGANI LINGKUNGAN LEBIH SERIUS
- 08 Jan
- yandip prov jateng
- No Comments

KENDAL-Pemkab Kendal bakal meningkatkan perhatian untuk pemeliharaan lingkungan dengan berbagai langkah diantaranya yakni pemagaran Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Darupono, Ijin Lingkungan diperketat dan peningkatan penanganan limbah Bahan Beracun dan Berbahaya.
Hal tersebut terungkap dalam sidak yang dilakukan Sekretaris Daerah Kabupaten Kendal Moh Toha, ST, MT, Senin (8/1) di Dinas Kesehatan dan Dinas Lingkungan Hidup dalam rangka pembinaan OPD pada awal tahun supaya kinerja PND OPD di Pemkab Kendal meningkat. Sekda didampingi Staf Ahli, Kepala BKPP Agus Dwi Lestari, S.Ip, M.Si dan Kepala Dinas Kominfo Drs. Muryono, S.Pd, M.Pd.
Dalam kesempatan ke Dinas Lingkungan Hidup, Sekda mengharapkan OPD yang bersangkutan untuk lebih awal dalam merencanakan kegiatan termasuk keuangannya sehingga program dapat berjalan dan anggaran bisa terserap untuk menjadikan lingkungan di Kabupaten kendal terjaga.
Pemeliharaan lingkungan, menurut Kepala Dinas Lingkungan Hidup Ir. Sri Purwati, dimulai dari lingkungan kantor (OPD) dihijaukan dengan berbagai tanaman yang sesuai dengan luas lahan masing – masing OPD.
Sementara, selain penataan TPA Darupono dan ijin lingkungan dan penangnan B3, peralatan laboratorium lingkungan hidup bakal diaktifkan penggunaannya sehingga bisa digunakan dalam analisa dampak lingkungan dan pemeliharaan lingkungan.
DLH saat ini kekurangan tenaga untuk kebersihan terutama untuk penanganan sampah dan kekurangan sarana dan prasarana penunjang. Sri Purwati mengharapkan bantuan untuk menambah sarana dan prasarana tersebut. (Kominfo/heDJ)