Portal Berita
Pemerintah Provinsi Jawa Tengah
Keamanan Pemilu di Kota Pekalongan Berjalan Kondusif
- 18 Apr
- yandip prov jateng
- No Comments

Kota Pekalongan – Dalam pelaksanaan pemilu serentak 2019 yang berlangsung hari ini , Walikota Pekalongan beserta Forkopimda Kota Pekalongan melakukan pemantauan atau monitoring di beberapa TPS di Kota Pekalongan, Rabu (17/4/2019). Monitoring tersebut dilaksanakan untuk memantau situasi dan antusias warga dalam menyukseskan pemilu 2019. Selain itu, monitoring juga dimaksudkan guna memastikan keamanan pelaksanaan pemilu di Kota Pekalongan.
Usai melakukan kegiatan monitoring, Kapolres Pekalongan Kota, AKBP Ferry Sandy Sitepu mengungkapkan pelaksanaan pemilu di Kota pekalongan berjalan kondusif. Kapolres juga mengaku antusias pemilih di Kota Pekalongan juga sangat tinggi dalam menyalurkan hak pilihnya di pemilu 2019. “Untuk keamanan di Kota Pekalongan sampai sekarang masih terkendali. Seluruh warga juga sangat antusias menuju TPS. Ini salah satu bukti kalau keamanan di Kota Pekalongan terjaga dan kondusif,” ungkap Kapolres.
Diterangkan Kapolres, siapapun yang terpilih nanti diharapkan tetap dapat mempersatukan keutuhan NKRI khususnya masyarakat Kota Pekalongan harus saling bersatu. “Siapapun yg menang, apapun pilihannya, kita tetap bersaudara,” kata Kapolres Ferry.
Ferry menambahkan keamanan pemilu ini dimungkinkan akan berlanjut hingga pasca pemilihan untuk mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan. “Keamanan apabila situasi tetap kondusif nanti H+1 (tanggal 18 April) akan dicabut operasi pengamanan namun bila terjadi sesuatu akan kami lanjutkan. Kita harapkan maksimal pukul 02.00 pagi sudah dapat selesai penghitungan suara termasuk legislatif, kalau presiden mungkin duluan selesainya,” imbuh Ferry.