Portal Berita
Pemerintah Provinsi Jawa Tengah
Jelang Porprov, Dinporapar Pati Gelar Pelatihan Penanganan Cedera Olahraga
- 07 Mar
- yandip prov jateng
- No Comments

PATI – Menjelang Pekan Olahraga Provinsi (Porprov), Dinas Kepemudaan Olahraga dan Pariwisata (Dinporapar) Kabupaten Pati menggelar pelatihan penanganan cedera olahraga cabang olahraga (cabor), mulai 7-9 Maret 2023. Dengan pelatihan tersebut, diharapkan semakin banyak tenaga teknis yang dapat menangani pertolongan pertama cedera dalam olahraga.
Penjabat (Pj) Bupati Pati Henggar Budi Anggoro menyampaikan, melalui pelatihan tersebut, diharapkan memberi bekal bermanfaat terhadap pihak yang bertanggung jawab menangani cedera atlet. Terlebih, Pati Raya akan menjadi tuan rumah Porprov Jateng 2023.
“Oleh karenanya saya berharap agar para peserta dapat mengikuti kegiatan pelatihan dengan sebaik mungkin. Sehingga, setelah itu dapat melaksanakan tugas sebagai tenaga teknis penanganan cedera olahraga para atlet di cabornya. Apalagi tahun ini kita akan menghadapi Porprov yang akan dilaksanakan di Pati Raya. Maka dari itu, semuanya harus dipersiapkan dengan sebaik-baiknya,” jelas Henggar, saat membuka pelatihan Selasa (7/3/2023).
Kepala Dinporapar Kabupaten Pati, Rekso Suhartono menyebut, total peserta yang mengikuti kegiatan tersebut sebanyak 40 orang dari berbagai cabor di Kabupaten Pati. Kegiatan tersebut untuk memberikan pelatihan teknis penanganan cedera, agar nantinya setiap cabang olahraga memiliki tenaga teknis dalam aktivitas pembinaannya.
“Baik pemerintah daerah maupun KONI Pati berharap apabila terjadi permasalahan cedera pada atlet, dapat ditangani dengan cepat. Sehingga tidak menghambat aktivitas olahraga,” tuturnya.
Penulis : Tim Diskominfo Pati
Editor : Ul, Diskominfo Jateng