HARI FILM NASIONAL 2017, KOMUNITAS FILM GELAR LAYAR TANCAP DI ALUN-ALUN

  • 31 Mar
  • dev_yandip prov jateng
  • No Comments

PURBALINGGA – “Merayakan Keberagaman Indonesia, Makin Kenal Makin Sayang” itulah tema dan slogan yang diangkat di Hari Film Nasional 2017. Komunitas Film Purbalingga pun andil bagian dalam rangkaian acara HFN 2017 dengan mendirikan layar tancap di Alun Alun Purbalingga (29/3).

Pemkab Purbalingga yang diwakilkan oleh Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayan, Heriyanto mengatakan “Selamat Hari Film Nasional 2017, Pemkab mendukung acara ini,  semoga berdampak positif dan menambah wawasan, apalagi ada penayangan film yang dibuat oleh pelajar kita”.

Heriyanto juga mengucapkan terimakasih kepada komunitas film purbalingga, terutama Cinema Lover Community(CLC) yang selama ini telah membina para cineas muda asal purbalingga sehingga mampu mengahasilkan film yang mengharumkan nama Purbalingga di kancah nasional.

CLC Purbalingga selaku pemyelenggara layar tancep tersebut, melalui presiden CLC, Bowo Leksono mengatakan karena di Purbalingga belum ada bioskop, jadi layar tancep ini cukup efektif untuk media penayangan film. “Jadi, film tak cuma di buat, tapi harus diputar dan ditayangkan” imbuhnya.

            Film yang ditayangkan, lanjut Bowo,  dapat menjadi media pembelajaran dan hiburan bagi warga masyarakat, nantinya pemkab juga dapat memanfaatkan film untuk sosialisasi dan penyampaian informasi.

            HPN yang jatuh pada setiap tanggal 30 Maret didasari dari film nasional yang pertama dibuat oleh umar ismail pada tahun 1950 dengan Judul darah dan Do’a.(dalp)

Berita Terkait