GUBERNUR TUNJUK SHOLIH PLT BUPATI JEPARA

  • 10 Apr
  • dev_yandip prov jateng
  • No Comments

JEPARA-Sholih, mulai pukul 00.00 WIB besok, atau Selasa (11/4), menempati posisi jabatan Pelaksana Tugas (Plt.) Bupati Jepara. Dia ditunjuk Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, untuk mengisi kekosongan Bupati Jepara periode 2012-2017 karena masa jabatan pasangan Ahmad Marzuki – Subroto berakhir. Sementara pelantikan bupati dan wakil bupati terpilih hasil Pilkada 2017 belum jelas kapan akan digelar.

Kepala Diskominfo Jepara Yoso Suwarno mengatakan pengangkatan  Sholih sebagai Plt. bupatti Jepara dituangkan dalam SK Gubernur Jateng Nomor 131/26 Tahun 2017 tentang Penugasan Pelaksana Tugas Bupati Jepara. Masa tugas Plt. berakhir hingga adanya Pejabat (Pj) Bupati Jepara yang akan diisi oleh pejabat dari provinsi.

“Jabatan Plt. berlaku sejak  masa jabatan bupati dan berakhir sampai diangkatnya penjabat (pj) bupati,” kata Yoso.

Hingga kini, belum dikatahui apakah akan ada pengangkatan Pj atau tidak.

Sementara itu, sebelumnya Sekda Jepara, Sholih, mengatakan jika diagkat menjadi Plt. bupati Jepara, ia akan melaksanakan tugas sesuai dengan mandat yang diamanatkan. Termasuk mengenai program peningkatan infrastruktur dan kepariwisataan yang saat ini digadang oleh bupati terpilih, untuk menjadi program prioritas di tahun 2017.

“Pada prinsipnya saya akan melaksanakan tugas seuai dengan prosedur dan tupoksinya, karena pada dasarnya program pemerintah berkesinambungan,” paparnya (Ardiansyah).

Berita Terkait