Enam Pemudik Jalani Karantina di GOR Desa Gedegan

15 May 2020
yandip prov jateng

TEMANGGUNG – Pemerintah Desa Gedegan, Kecamatan Tlogomulyo Kabupaten Temanggung, melakukan karantina terhadap enam orang pemudik yang berasal dari Jakarta dan Bogor, di Gedung Sarana Olahraga (GOR) Desa Gedegan.

Kepala Desa Gedegan Kabul (55) menjelaskan, GOR Gedegan dipilih untuk menjadi lokasi karantina agar para pemudik lebih mudah dipantau kesehatannya, dan tidak langsung berinteraksi dengan warga lainnya. Di lokasi karantina, pemerintah desa telah menyiapkan tempat tidur yang telah diberi sekat, televisi, area wifi dan alat olah raga. Sehingga mereka tidak jenuh selama menjalani karantina.

Dikatakan Kabul, sesuai dengan protokol Covid-19, para pemudik yang pulang kampung akan didata kapan waktu keberangkatan, hingga alat transportasi apa yang dipergunakan untuk sampai ke wilayah Kabupaten Temanggung. Pihak desa juga selalu berkoordinasi dengan Gugus Tugas Kecamatan, Puskesmas, Danramil dan Kapolsek untuk memantau kedatangan para pemudik ini.

Ia menuturkan, para pemudik yang memasuki wilayah Desa Gedegan dijemput di batas kota untuk menjalani pemeriksaan kesehatan, sebelum diantar ke lokasi karantina.

“Para pemudik datang pada 4 Mei lalu dan langsung dibawa ke gedung untuk mandi dan menjalankan karantina selama 14 hari sesuai Protokol Covid-19. Sehingga nanti mereka selesai (karantina) pada 18 Mei,” jelas Kabul di kantornya, Kamis (14/5/2020).

Andi (24 ) salah seorang pemudik asal Jakarta mengatakan, ia terpaksa mudik karena sudah tidak bekerja dan uangnya juga hampir habis. Dia menilai, fasilitas yang diterima selama menjalani karantina cukup memadai.

“Fasilitas yang disediakan oleh desa sangat memadai, sehingga saya jadi tidak jenuh selama 14 hari di tempat karantina,” ujarnya.

Kabul menegaskan, Pemerintah Desa Gedegan saat ini telah melarang dan menolak kedatangan para pemudik yang masuk wilayah mereka.

“Semua ini dilakukan untuk menjaga warga Desa Gedegan dari penyebaran Covid-19,” pungkasnya.

Penulis : MC.TMG/Eknu;Ekape.
Editor : WH/Diskominfo Jtg

Skip to content