BUPATI REMBANG BUKA TMMD REGULER 2018 TAHAP 1

  • 05 Apr
  • yandip prov jateng
  • No Comments

REMBANG-Bupati Rembang Abdul Hafidz membuka secara resmi program Tentara Manunggal Membangun Desa atau (TMMD) sengkuyung tahap 1 tahun anggaran 2018, Rabu pagi (04/04/2018). Lokasi program tersebut  di Desa Lodan Wetan Kecamatan Sarang

Ada sejumlah sasaran yang akan menjadi target pembangunan fisik TMMD tahun ini. Diantaranya, rabat beton sepanjang 315 M dengan lebar 2,5 M. Selain itu, pembangunan jalan makadam dengan panjang 1.275 M, kali 2,5 M. Tak ketinggalan gorong-gorong, dan pos kampling serta tebing menjadi sasaran kegiatan tahun TNI Rembang.

Perwira Seksi Teritorial Kapten Inf Wardiana dalam laporannya menyampaikan, kegiatan fisik TMMD tahun ini didukung Rp 227 juta dari APBD Pemkab Rembang, dan Rp 140 juta dari APBD Provinsi. Sedangkan untuk kegiatan non fisik seperti didukung anggaran Rp 70 juta.

“Operasi bakti sengkuyung TMMD tahap 1 dilaksanakan di Desa Lodan Kecamatan Sarang. Tempat yang menjadi sasaran merupakan desa merah atau prioritas kemiskinan, ada dusun terpencil yaitu dusun mbung londo ke Lodan wetan yang akses jalannya masih sulit dilewati,” bebernya.

Sementara itu Bupati Rembang Abdul Hafidz dalam sambutannya menyampaikan, TMMD reguler ke 101 dan sengkuyung ke 1 tahun 2018 diarahkan pada pembangunan infrastruktur, sarana dan prasarana yang menjadi kebutuhan masyarakat.

Selain itu, membuka isolasi antar desa sehingga semakin meningkatkan roda perekonomian daerah, meningkatkan kesehatan lingkungan, dan sanitasi dikawasan padat penduduk dan kumuh perkotaan serta gerakan hidup sehat.

“Pelaksanaan prorgam TMMD tahun ini akan kita arahkan untuk pembangunan infrastruktur, membuka akses yang terisolasi, meningkatkan kesehatan lingkungan dan sanitasi kawasan padat pemukiman,” tandasnya.

Kegiatan TMMD mulai berlangsung pada 03 April sampai dengan tanggal 03 Mei 2018. (Kontributor Humas Rembang)

Berita Terkait