BUPATI KUDUS LEPAS 354 CALHAJ KLOTER 37

  • 09 Aug
  • dev_yandip prov jateng
  • No Comments

KUDUS – Jamaah calon haji yang tergabung dalam Kloter 37 dilepas Bupati Kudus H. Musthofa di halaman Pendopo Kabupaten (7/8). Dengan menggunakan delapan buah bus, mereka berangkat menuju Asrama Haji Donohudan, Solo. Kloter ini merupakan yang pertama diberangkatkan, dengan penumpang sebanyak 354 jamaah calon haji dari total keseluruhan 1314 calhaj. Pagi itu, bupati hadir bersama Forkopinda, Kepala Kantor Kemenag Kudus, dan kepala OPD Pemkab Kudus.

Dalam kesempatan itu, Bupati meminta agar para petugas haji memberikan pelayanan prima. Baik itu petugas pemandu maupun petugas kesehatan. Mereka diminta untuk melaporkan secara rutin kondisi jamaah selama di tanah suci.

“Jamaah harus mendapatkan pelayanan yang baik.” imbuhnya. Ini dilakukan agar jamaah bisa khusyuk serta lancar dalam menjalankan seluruh rangkaian ibadah rukun Islam kelima ini. Lebih lanjut bupati berpesan agar calhaj bisa dengan bahagia dan sumringah menjalani semua rukun haji. Termasuk tentunya menjaga kesehatan dan mengikuti panduan dari petugas.

Di akhir sambutan, bupati juga meminta doa dari jamaah untuk Kudus, agar kondisi Kudus ini lebih baik dan masyarakatnya semakin sejahtera baik secara lahir maupun batin. “Kami hanya bisa mendoakan. Semoga Bapak/Ibu lancar menjalankan ibadah. Pulang dengan selamat dan semoga menjadi haji mabrur,” doanya.(KontributorKudus_ErwinDwisusanto)

Berita Terkait