Bentuk Karakter Anak, Ciptakan Pembelajaran yang Menyenangkan

  • 01 Dec
  • yandip prov jateng
  • No Comments

 

 

BATANG – Para guru diharapkan dapat menciptakan pembelajaran yang efektif, efisien, sederhana, dan menyenangkan, untuk membentuk karakter peserta didik yang bernilai dan memiliki pengetahuan luas.

Pesan tersebut diungkapkan Bupati Batang, Wihaji, pada acara Webinar Platform Pembelajaran Digital Sebagai Sarana Pembelajaran Modern Guru (Sahabat Guru) oleh Asosisasi Pemerintah Kabupaten Seluruh Indonesia (Apkasi), di Ruang Command Center, Kabupaten Batang, Senin (29/11/2021).

Ia menambahkan, transformasi digital harus mampu menjawab persoalan yang ada.

“”Zaman sudah berubah, mau tidak mau kita dipaksa untuk mengetahui dan memahami tentang dunia digital, termasuk dalam dunia pendidikan. Harapan saya, itu menjadi tanggung jawab kita semua, tidak hanya memberikan pengetahuan, tetapi juga memberikan nilai dari ilmu yang diberikan,” ujar bupati.

Ia juga menerangkan, saat ini penerapan pembelajaran digital di Kabupaten Batang masih terus dilakukan secara bertahap.

“Contohnya, kemarin kita pernah menggelar Lomba Kreativitas dan Inovasi Pembelajaran yang tujuannya untuk mengetahui cara belajar yang menyenangkan bagi peserta didik,” terangnya.

Sementara itu, Ketua Bidang Pendidikan dan Kebudayaan Apkasi, Zahir, mengatakan, kegiatan seminar daring tersebut bertujuan untuk mewujudkan guru yang cakap bermedia digital, cakap numerasi, dan berkarakter dalam menghadapi tantangan global.

“Transformasi digital harus dilakukan dalam proses belajar mengajar. Hal inilah yang menjadi tantangan kita ke depan terutama di masa Pandemi Covid-19 seperti sekarang,” ujar Zahir.

Ia berharap, platform Sahabat Guru dapat memudahkan tenaga pendidik dalam melaksanakan proses belajar mengajar.

 

Penulis: Ardhy, MC Batang
Editor: Tn, Diskominfo Jateng

Berita Terkait