Portal Berita
Pemerintah Provinsi Jawa Tengah
Bawaslu Kebumen Gelar Apel Siaga Pemilu 2019
- 13 Apr
- yandip prov jateng
- No Comments

KEBUMEN – Badan Pengawasan Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Kebumen menggelar apel siaga bersama jelang Pemilu 2019 di Alun-alun Kebumen, Jumat (12/4). Apel diikuti 570 anggota Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) mulai dari tingkat Kecamatan, Desa/Kelurahan hingga TPS dari 26 Kecamatan. Bertindak sebagai pembina apel, Bupati Kebumen KH. Yazid Mahfudz, didampingi Sekda H. Ahmad Ujang Sugiono SH, Dandim 0709 Letkol. Infanteri Zamril Philiang serta Kapolres AKBP Robertho Pardede.
Bupati KH. Yazid Mahfudz dalam sambutan menegaskan Pemilu 2019 di Kabupaten Kebumen harus berlangsung demokratis, damai dan sukses. Panwas harus bekerja sesuai dengan koridor hukum, tidak memihak siapapun dan bekerja sebaik mungkin. “Panwas memiliki peran penting dalam mensukseskan Pemilu 2019 di Kabupaten Kebumen dan kepada semua pihak yang terkait dengan proses penyelenggaraan Pemilu 2019 agar turut mensukseskan pelaksanaan Pemilu dan bekerja sesuai mekanisme dan kewenangannya masing masing,” kata Bupati.
Bupati juga berpesan agar Bawaslu bisa mengawasi segala aktifitas yang berkaitan dengan Pemilu sebaik mungkin sehingga diharapkan tidak terjadi pelanggaran pada saat sebelum, hari pelaksanaan dan setelah pelaksanaan Pemilu serentak pada Rabu, 17 April. Segala permasalahan atau pelanggaran yang mungkin timbul harus segera diantisipasi, dicegah.
Pada kesempatan yang sama, Ketua Bawaslu Kebumen Arif Suprianto S.Sos dalam sambutan mengingatkan kepada seluruh jajaran pengawas bahwa pada masa tenang pemilu tanggal 14-16 April 2019 berpotensi terjadi kecurangan dan pelanggaran dalam bentuk politik uang, berita hoax dan pelanggaran lainnya. “Untuk mengantisipasi pelanggaran tersebut maka seluruh jajaran pengawas harus mengoptimalkan pengawasannya di setiap wilayah masing-masing demi terselenggaranya pemilu 2019 yang jurdil, damai dan sukses,” pinta Arif. Pada akhir Apel Siaga Pengawasan ditandai dengan pelepasan balon ke udara oleh Bupati KH.Yazid Mahfudz didampingi jajaran Forkompinda.