Portal Berita
Pemerintah Provinsi Jawa Tengah
Bantuan Covid-19 Diminta untuk Keperluan Pokok
- 06 Aug
- yandip prov jateng
- No Comments

BREBES – Penyaluran Bantuan Sosial Tunai (BST) Jaring Pengaman Sosial Ekonomi (JPSE) masyarakat terdampak Covid-19 telah memasuki tahap II. Bantuan dari APBD Kabupaten Brebes ini dialokasikan bagi warga terdampak Covid-19.
Bupati Brebes, Idza Priyanti, yang membagikan secara simbolis bantuan ini, berharap agar dapat dimanfaatkan untuk keperluan pokok. “Uangnya buat beli sembako, buat makan keluarga yah. Jangan buat beli pulsa apa maning kuota,” ujarnya saat menyalurkan bantuan di Desa Dukuh Tengah dan Desa Padakaton, Kecamatan Ketanggungan, Brebes, Rabu (5/8/2020).
Dalam sambutannya, Idza juga memotivasi masyarakat agar terus meningkatkan kualitas diri meski dalam kondisi pandemi. Apalagi, saat ini sedang dikembangkan Kawasan Industri Brebes dan Kawasan Peruntukan Industri Brebes (KPIB). Caranya, dengan memiliki anggota keluarga yang minimal lulusan SLTA atau sederajat. Dengan dukungan SDM berkualitas, maka hal itu dapat mendukung kelancaran pembangunan hingga operasional kawasan ekonomi tersebut.
“Perusahaan membutuhkan tenaga kerja minimal lulusan SMA, MA, atau SMK. Anak-anak Ketanggungan tidak perlu mencari pekerjaan jauh-jauh seperti Jakarta, Batam atau Surabaya. Sebab, di Brebes sudah banyak lapangan kerja di banyak perusahaan.
Pada kesempatan itu, bupati juga mengajak pentingnya mengikuti program Keluarga Berencana (KB). Dengan membatasi jumlah kelahiran dan merencanakan kehamilan, juga merupakan upaya mewujudkan kesejahteraan keluarga.
“Anak e loro bae, aja akeh akeh (Anaknya dua saja, jangan banyak-banyak). Ben wong tua ne ora krasa rekasa ngopeni (Agar orang tuanya tidak merasa berat merawat),” tandasnya.
Salah seorang warga, yang juga peserta KB pria, Darsono, menyampaikan kesaksiannya menggunakan KB pria. Ia juga mengajak para hadirin untuk menggunakan alat kontrasepsi bagi pria tersebut. “Tidak berpengaruh pada vitalis pria maupun efek samping kesehatan,” kata Darsono.
Penulis : Yaser Arafat/Wasdiun, Dinkominfo Brebes
Editor : Rk, Diskominfo Jateng