ASN Wajib Jaga Netralitas dalam Pemilu

  • 29 Nov
  • yandip prov jateng
  • No Comments

TEMANGGUNG – Penjabat (Pj) Bupati Temanggung, Hary Agung Prabowo mengingatkan seluruh ASN di wilayahnya, untuk terus menegakkan dan menjaga netralitas, khususnya dalam Pemilu 2024. Dengan begitu, akan tercipta suasana aman dan nyaman.

Hal tersebut dikatakannya saat memimpin upacara peringatan HUT ke-52 Korpri dan HUT ke-24 Dharma Wanita Persatuan (DWP), di Alun-Alun Temanggung, Rabu (29/11/2023).

“Tadi sudah ada pakta integritas pernyataan bersama dari seluruh anggota Korpri di tahun politik ini, dan kita siap untuk netral,” ungkapnya.

Hary mengatakan, Panwaslu dan Bawaslu selalu mengawasi jalannya Pemilu 2024, oleh karena itu, netralitas PNS dalam Pemilu harus terus dijunjung.

“Kalau ada teguran, pasti akan ada pendekatan disiplin dari Pak Sekda dan seluruh jajarannya. Oleh karena itu, jaga jangan sampai kita terkena hukuman disiplin, karena apapun, pegawai negeri harus tetap netral,” imbuhnya.

Deklarasi netralitas berpolitik oleh seluruh anggota Korpri yang diikrarkan dalam upacara tersebut berisi, anggota Korpri harus bersikap netral dan tidak memihak salah satu pun terhadap semua partai politik, dan tetap menjaga persatuan dan kesatuan seluruh pegawai Republik Indonesia.

Ketua Bawaslu Kabupaten Temanggung, Roni Nefriyadi mengatakan, Bawaslu Kabupaten Temanggung mengapresiasi pemkab, yang telah menyelenggarakan upacara peringatan, sekaligus pendeklarasian netralitas ASN .

“Tentu ini menjadi suatu kebanggaan bagi Bawaslu Temanggung, sudah ada deklarasi ASN dari Pemkab Temanggung. Sehingga, ini menjadi energi positif bagi Bawaslu Kabupaten Temanggung, untuk melangkah ke depan dalam pengawasan Pemilu 2024,” ungkapnya.

Roni berharap, ASN akan menjadi garda terdepan dalam pengawasan partisipatif, dan menyampaikan kepada masyarakat luas agar menghindari politik uang, politisasi SARA, politik identitas, dan ujaran kebencian.

“Selain itu, agar politik 2024 mendatang dapat berjalan secara aman, kondusif, dan lancar,” harapnya.

Penulis: MC.TMG/Chy;Ekp
Editor: WH/DiskominfoJtg

Berita Terkait