Portal Berita
Pemerintah Provinsi Jawa Tengah
Bupati Serahkan Bantuan Infak dan Sedekah dari ASN Kudus
- 10 May
- yandip prov jateng
- No Comments

KUDUS – Bupati Kudus HM Hartopo menyerahkan bantuan dan santunan secara simbolis sebanyak Rp59 juta kepada 236 orang anak yatim dan piatu di Pendapa Kabupaten Kudus, Senin (10/5/2021).
Apresiasi disampaikan bupati kepada Aparatur Sipil Negara (ASN) Kabupaten Kudus atas kepeduliannya, dengan menyisihkan sebagian rezekinya untuk membantu masyarakat yang membutuhkan.
“Santunan yang diberikan merupakan wujud kepedulian kami dan Baznas. Semoga bermanfaat terutama bagi adik-adik penerima,” ucapnya.
Hartopo mengungkapkan, di tengah keterbatasan akibat pandemi, pihaknya berupaya selalu mengadakan acara santunan yatama secara rutin.
Pembicara Dr Sholikul Hadi menyampaikan, sedekah dan menyantuni anak yatim merupakan salah satu cara agar dimudahkan dalam segala urusan.
“Semoga santunan yang diberikan kali ini bisa membawa pertolongan bagi kita semua, untuk Pemerintah Kabupaten Kudus, masyarakat Kudus, dan untuk Indonesia. Mudah-mudahan dilimpahkan rezeki yang halal,” ujarnya.
Penulis: Kontributor Kab Kudus
Editor: Di, Diskominfo Jateng