Kominfo Harapkan Pesan Pemerintah Tersampaikan Lewat FK Metra

  • 03 Feb
  • yandip prov jateng
  • No Comments

KUDUS – Informasi dan imbauan dari pemerintah harus tersampaikan dengan baik kepada masyarakat. Berbagai upaya dilakukan agar informasi dapat menjangkau hingga masyarakat desa. Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Kudus mempunyai cara untuk menyampaikan informasi pemerintah kepada masyarakat desa, yakni dengan pagelaran kethoprak oleh Forum Komunikasi Media Tradisional (FK Metra). Seperti yang digelar di depan Balai Desa Undaan Tengah, Jum’at (31/1).
Asisten I Sekda Kabupaten Kudus Agus Budi Satriyo mewakili Plt. Bupati yang membuka gelaran kethoprak mengapresiasi antusiasme masyarakat menyambut FK Metra. Media kethoprak disebut sesuai untuk menghibur masyarakat sekaligus mengedukasi. Kethoprak dapat memberikan penyegaran kepada anak-anak kecil yang sekarang biasa memainkan gawai agar lebih mengetahui hiburan khas Jawa. “Di era digital, anak-anak kecil biasanya lebih banyak bermain gawai. Adanya kethoprak bisa menjadi daya tarik sekaligus memberikan wawasan,” ucapnya.
Kesenian kethoprak yang digelar sekaligus nguri-uri budaya Jawa. Lebih bagus lagi jika dibumbui dengan informasi dari pemerintah. Oleh karena itu, pihaknya mengimbau agar sutradara kethoprak memasukkan imbauan pemerintah ke dalam kethoprak. “Tontonan kethoprak memiliki daya tarik tersendiri untuk masyarakat sekaligus nguri-uri budaya. Pesan untuk pak sutradara, tolong imbauan pemerintah yang dimasukkan ke dalam kethoprak jadi masyarakat terhibur sekaligus mengedukasi. Selamat menonton,” ujarnya.
Sementara itu, Kepala Dinas Kominfo Kudus Kholid Seif menyampaikan kethoprak juga akan dilaksanakan di Kecamatan Gebog dan Kecamatan Bae. Kesenian kethoprak dari FK Metra merupakan salah satu upaya pemerintah menginformasikan lewat kesenian yang dekat dengan masyarakat. Sementara itu, tahun lalu FK Metra yang dihadirkan ke masyarakat berupa wayang klitih. Pihaknya berharap sajian Kethoprak Rekmo Kencono dengan lakon Brawijaya Kembar dapat menghibur masyarakat sekaligus mengedukasi. “Semoga kethoprak dapat menghibur warga Kecamatan Undaan sekaligus jadi lebih mengetahui informasi dari pemerintah,” harapnya.

Berita Terkait