Portal Berita
Pemerintah Provinsi Jawa Tengah
Bupati Kebumen Promosikan GNKK di TMII Jakarta
- 01 Apr
- yandip prov jateng
- No Comments

Kabupaten Kebumen – Bupati Kebumen KH. Yazid Mahfudz didampingi isteri, Bunda Zuhroh Yazid Mahfudz berkunjung ke Anjungan Jawa Tengah TMII Jakarta, Minggu (31/3). Kehadiran Bupati beserta isteri untuk memberikan support kepada para seniman Kebumen yang tampil dalam pergelaran seni drama tari bertajuk “Ki Kertinegoro Babad Sruni Kebumen” sekaligus mempromosikan sejumlah obyek wisata alam dan seni budaya Kebumen agar dikenal masyarakat lebih luas lagi.
Dalam sambutannya, Bupati mengatakan bahwa Kebumen saat ini telah memiliki Geopark Nasional Karangsambung-Karangbolong (GNKK). Keberadaan GNKK ini sebagai peluang sekaligus tantangan kedepan bagi Pemerintah Kabupaten dan jajarannya untuk membangun GNKK sebagai sector pariwisata yang dapat memberi kontribusi signifikan dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat. “Baru-baru ini kita kedatangan Presiden APGN yang meninjau langsung lokasi GNKK. Banyak saran dan masukan yang kita dapatkan dari beliau dalam mengembangkan GNKK menuju Unesco Global Geopark atau Geopark berkelas dunia,” ungkap Bupati.
Untuk itu, Bupati mengajak seluruh lapisan masyarakat perantauan Kebumen yang tersebar di Jabodetabek agar turut membantu sumbang saran dan promosi guna percepatan pembangunan GNKK secara bersama-sama demi kemajuan sektor pariwisata Kebumen. Bupati juga memaparkan, Pemerintah Kabupaten Kebumen pada tahun 2018 lalu telah meraih sejumlah prestasi yang harus dipertahankan dan ditingkatkan. Pada tahun 2018 tak hanya sertifikat GNKK yang didapatkan, akan tetapi juga sertifikat Adipura. “Tahun ini kita harapkan meraih piala Adipura. Sedangkan di sektor keuangan daerah, Kabupaten Kebumen mendapat penilaian Wajar Tanpa Pengecualian (WTP), artinya kita cukup berhati-hati dalam penggunaan anggaran dan tepat sasaran,” jelas Bupati.
Selain itu, kata Bupati, saat ini Kebumen tengah dilirik oleh sejumlah investor. Pasalnya, iklim kondusif di Kabupaten Kebumen sangat mendukung bagi pemodal untuk berinvestasi. “Karenanya kita harus selalu menjaga iklim kondusif termasuk jelang pemilihan legislatif dan pemilihan presiden/wakil presiden yang sudah semakin dekat ini,” ajak Bupati.
Di akhir sambutan, Bupati tak lupa mengucapkan banyak terimakasih kepada para tamu undangan dari berbagai komunitas perantauan asal Kebumen yang hadir dalam acara ini. “Khususnya kepada seniman Kebumen agar terus meningkatkan prestasi dan membawa nama harum Kabupaten Kebumen melalui berbagai event. Seniman Kebumen agar terus berdaya dan tak kalah dengan seniman-seniman dari daerah lainnya,” pinta Bupati.
Dalam acara ini hadir pula sejumlah Kepala OPD, Buyar Winarso yang pernah menjabat sebagai Bupati Kebumen periode lalu, Rektor Universitas Indra Prasta Jakarta, perwakilan pejabat Provinsi Jawa Tengah serta masyarakat pengunjung lainnya. Selanjutnya seni drama tari Jeblung bertajuk “Ki Kertinegoro Babad Sruni Kebumen” ditampilkan. Limapuluh pemain dilibatkan dalam sendra tari ini yang terdiri dari 15 pemusik dan 35 penari/ pemain teater kawakan seniman Kebumen.