Portal Berita
Pemerintah Provinsi Jawa Tengah
Sekda Grobogan Minta PDAM Tingkatkan Pelayanan pada Pelanggan
- 09 Jan
- yandip prov jateng
- No Comments

Empat pegawai PDAM Purwa Tirta Dharma Grobogan dilantik dan diambil sumpahnya sebagai pejabat struktural, Selasa (8/1/2019). Pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan pejabat struktural ini dilakukan oleh Direktur PDAM Grobogan Bambang Pulunggono. Pelantikan yang dilangsungkan di kantor PDAM itu juga dihadiri Sekda Grobogan Moh Sumarsono dan Kabag Perekonomian Pradana Setyawan. Keempat pegawai yang dilantik dan diambil sumpahnya masing-masing Lapat yang menjabat sebagai Kabag Administrasi Umum dan Keuangan. Kemudian, Suyono sebagai Kabag Teknik, Andri Sudaryanto sebagai Kasubag Inspektorat Bidang Teknik dan Ardika Dian Praditya sebagai Kasubag Perencanaan Teknik.
Dalam kesempatan itu, Moh Sumarsono meminta agar perusda PDAM Purwa Tirta Dharma meningkatkan kualitas pelayanan pada pelanggan. Khususnya, soal kualitas air dan lancarnya pasokan ke rumah pelanggan. “Saat ini, memang masih ada beberapa persoalan di PDAM yang mesti ditangani dengan cepat agar kondisi perusahaan menjadi lebih baik. Semoga dengan adanya pejabat baru ini akan membuat kinerja PDAM makin meningkat,” terangnya. Sumarsono juga meminta agar pimpinan PDAM bisa menjalin koordinasi yang baik dengan seluruh karyawan. Semua karyawan harus bisa diajak bersama-sama membenahi perusahaan. Sebab, tanpa dukungan seluruh karyawan maka upaya meningkatkan kinerja perusahaan bakal sulit diwujudkan.
Sementara itu, Direktur PDAM Bambang Pulunggono mengakui jika pelayanan yang diberikan pada pelanggan memang belum maksimal. Namun, sedikit demi sedikit apa yang dikeluhkan pelanggan sudah mulai ditangani. Salah satu upaya yang dilakukan adalah membangun satu unit instalasi pengolahan air (IPA) yang sudah rampung akhir tahun 2017 lalu. IPA baru dengan ukurannya 15 x 9 meter punya kapasitas produksi 50 liter per detik. Dengan adanya IPA baru ini sudah mulai memperlancar distribusi air ke rumah pelanggan.