Portal Berita
Pemerintah Provinsi Jawa Tengah
BANK JATENG SERAHKAN HADIAH KE NASABAH
- 10 Apr
- yandip prov jateng
- No Comments

KARANGANYAR-Bank Jateng Cabang Karanganyar menyerahkan hadiah utama tabungan Bima kepada nasabahnya berupa satu unit mobil Avanza, dan lima unit sepeda motor matik.
Penyerahkan hadiah utama oleh Penjabat Sementara (Pjs) Bupati Karanganyar, Prijo Anggoro Budi Rahardjo, dan lima unit sepeda motor masing-masing oleh Sekretaris Daerah Karanganyar, Samsi, Asisten Pemerintahan, Bachtiar Syarif, Asisten Perekonomian dan Pembangunan, Siti Maisyaroch, dan Asisten Administrasi, Sutarno, dan Pemimpin Bank Jateng Cabang Karanganyar, Setiadarma Rachman, Jumat (06/04) pagi, di Bank Jateng Cabang Karanganyar.
Untuk hadiah utama, nasabah atas nama Parni, umur 28, dari Desa Bayanan, Kecamatan Matesih mendapat satu unit mobil avanza. Pedagang ayam potong itu tak menyangka mendapat hadiah mobil, apalagi baru sekitar empat bulan ini menjadi nasabah.
“Saya tak menyangka, mendapat mobil. Sebelumnya juga tidak bermimpi apa-apa,” kata Parni, ibu tiga anak itu.
Sementara itu, Pemimpin Bank Jateng Cabang Karanganyar, Setiadarma Rachman, mengatakan Hari Ulang Tahun ke 55 Bank Jateng, mempunyai kegiatan antara lain upacara, penyerahan hadiah kepada pemenang karya ilmiah kategori guru dan pelajar, tasyakuran, menyerahkan hadiah mobil tabungan bima dan lima sepeda motor matik.
“Kami memberikan penghargaan kepada nasabah yakni hadiah undian dan mempunyai harapan sebagai bank yang dipercaya masyarakat,” katanya.
Dengan posisi laba Bank Jateng Cabang Karanganyar pada bulan ini mencapai 113 persen semakin yakin dan bersaing dengan bank-bank lainnya. Lebih lanjut, pemberian hadiah kepada pemenang, dapat membuka wawasan nasabah, untuk menambah saldo atau menabung tabungan bima di Bank Jateng.
“Bagi yang mendapat undian, nasabah mempunyai saldo rata-rata Rp. 30 juta (berlaku kelipatan) hadiah toyota fortuner untuk hadiah grand prize, saldo rata-rata Rp. 5 juta berlaku kelipatan hadiah avanza,” katanya.
Ditempat yang sama, Pjs Bupati Karanganyar, mengatakan eksistensi harus ada demi kepentingan rakyat, dan biasakan menyimpan uang di bank.
“Perekonomian akan mengeliat, ketika roda perbankan juga jalan. Terlepas dari berorientasi pada keuntungan, juga peduli sosial seperti membantu RTLH, kemiskinan, dan olahraga,” katanya.(pd)