Portal Berita
Pemerintah Provinsi Jawa Tengah
Dorong Peningkatan Mutu Pendidikan, Taj Yasin Resmikan Gedung Serbaguna SMAN 1 Gebog
- 18 Apr
- ikp
- No Comments

KUDUS – Wakil Gubernur Jawa Tengah, Taj Yasin, meresmikan gedung serbaguna (indoor) di SMA Negeri 1 Gebog, Kabupaten Kudus, Jumat (18/4/2025). Gedung itu dibangun melalui program Corporate Social Responsibility (CSR) dari PT Sukun Wartono Indonesia (SWI), senilai Rp1,3 miliar.
Wagub Taj Yasin menyampaikan apresiasi atas dukungan dari sektor swasta, yang telah membantu memperkuat sarana pendidikan di daerah. Dia berharap fasilitas itu bisa memberikan kenyamanan bagi siswa, dalam menjalankan aktivitas belajar maupun kegiatan ekstrakurikuler.
“Alhamdulillah, ini akan menunjang kegiatan-kegiatan, khususnya kegiatan ekstra yang diadakan oleh SMA Negeri 1 Gebog. Besar harapan kami, ini bisa bermanfaat dan semakin menambah kualitas dan mutu pendidikan,” ujarnya.
Ditambahkan, SMA Negeri 1 Gebog saat ini memiliki sebanyak 1.271 siswa. Jumlah tersebut terdiri dari 426 siswa kelas X, 433 siswa kelas XI, dan 422 siswa kelas XII.
Dengan jumlah warga sekolah yang cukup besar, kehadiran ruang serbaguna akan memberikan manfaat yang signifikan bagi siswa, guru, maupun tenaga kependidikan.
Peresmian itu juga sejalan dengan program Pemerintah Provinsi Jawa Tengah, yang tengah mendorong hadirnya satu Sekolah Menengah Atas (SMA) unggulan di setiap kecamatan.
Program yang dicanangkan Gubernur Jawa Tengah Ahmad Luthfi dan Wakil Gubernur Taj Yasin tersebut untuk memeratakan akses pendidikan berkualitas di seluruh wilayah, sekaligus menjadi solusi atas kendala sistem zonasi yang kerap dikeluhkan masyarakat. (Humas Jateng)*ul