Portal Berita
Pemerintah Provinsi Jawa Tengah
Siswa Sekolah Sambut Libur Ramadan dengan Kunjungi Perpustakaan Daerah
- 03 Mar
- Yandip Prov Jateng (2)
- No Comments

TEMANGGUNG – Momen liburan awal Ramadan, pengunjung Perpustakaan Daerah Kabupaten Temanggung mengalami kenaikan. Momentum litu disambut juga oleh para pecinta buku dari kalangan pelajar.
Nasya (15), salah seorang pengunjung perpustakaan daerah mengaku memanfaatkan momen libur sekolah untuk mencari buku favoritnya. Ia menyampaikan, sering berkunjung ke perpustakaan di sela-sela kesibukan sekolahnya.
“Sering ke perpus sini, karena ada buku favorit, mau persiapan ujian juga. Ya refreshing-lah,” kata Nasya saat ditemui, Jumat (28/2/2025).
Pengunjung lainnya, Hasna (15), turut menyampaikan minatnya terhadap buku bacaan yang ada di perpustakaan daerah. Ia biasa menghabiskan untuk waktu belajar di perpustakaan.
“Mau cari buku motivasi, sama mau belajar. Pengen baca buku Perfect Muslimah,” tutur Hasna.
Latifah, Pustakawan Dinpusip Temanggung menjelaskan, layanan perpustakaan akan tetap buka dari Senin hingga Sabtu. Dari pengalaman tahun-tahun sebelumnya, kunjungan perpustakaan daerah meningkat pada momentum libur Lebaran.
“Kita kalau Lebaran itu ramainya di hari Sabtu-nya,” tuturnya.
Bagi peminat buku, Latifah juga menyampaikan, masyarakat tidak hanya difasilitasi buku secara fisik, namun dapat juga mengakses e-book yang dapat dipinjam melalui dua aplikasi, yaitu e-Pusda Temanggung dan e-Temanggung.
Penulis: Adi;Ekp
Editor: WH/Ul, DiskominfoJtg