Portal Berita
Pemerintah Provinsi Jawa Tengah
HARI PAHLAWAN, JAJARAN AKADEMIK UMP HENINGKAN CIPTA DI ALUN-ALUN
- 11 Nov
- dev_yandip prov jateng
- No Comments

PURWOKERTO-Ada pemandangan berbeda di Alun-alun Purwokerto, Kabupaten Banyumas, pagi ini, Jum’at (10/11/2017). tepat pukul 08.15, terdapat jajaran Universitas Muhammadiyah Purwokerto (UMP), mahasiswa, Pimpinan Wakil Rektor, beserta Komunitas URUP Purwokerto menghentikan aktivitas untuk sejenak mengheningkan cipta di Hari Pahlawan ini.
Dari hasil pantauan di Alun-alun Purwokerto, Banyumas, Jawa Tengah, Jum’at (10/11/2017), para mahasiswa, Pimpinan Wakil Rektor, dan pengunjung setempat menyanyikan lagu Mengheningkan Cipta di Alun-alun Purwokerto.
“Sesuai dengan peraturan kementrian Republik Indonesia, kita akan bersama-sama mengheningkan cipta. Cuma bedanya mengheningkan ciptanya kita ini, dilakukan dengan cara menyanyikan lagu Mengheningkan Cipta sambil berdo’a didalam hati,” kata Angga salah satu anggota Komunitas URUP Purwokerto di depan para peserta.
“Kegiatan ini digelar dalam rangka mengenang kepahlawanan. Kita bersepeda dari UMP menuju Alun-alun Purwokerto. Disana kita bersama-sama pedagang kaki lima dan yang lain. Kita tanya khususnya tentang hari pahlawan. Pemaknaan hari pahlawan menurut mereka seperti apa,” katanya.
Menurut dia, kegiatan sepeda santai yang diinisiasi oleh jajaran akademik Universitas Muhammadiyah Purwokerto ini diikuti sejumlah pejabat kampus dan berbagai komunitas pesepeda dari berbagai kota setempat.
“Pesertanya ada sekitar tigapuluhan lebih, memang kami membatasi, karena ini baru pertama kali, namun sebetulnya keinginan panitia ingin (peserta) lebih banyak lagi. Dan rencananya akan kita buat rutin satu bulan sekali,” ucapnya.
Selain di Alun-alun Purwokerto setempat, banyak peserta juga tampak mengheningkan cipta. Seluruh peserta menundukkan kepala dan menengadahkan tangan mengheningkan cipta secara bersama.(tgr)