PPDI Kabupaten Semarang Dukung “Kamar Lindung”

  • 24 Jun
  • yandip prov jateng
  • No Comments

KABUPATEN SEMARANG – Persatuan Perangkat Desa Indonesia (PPDI) Kabupaten Semarang akan fokus pada peningkatan pelayanan kepada masyarakat. Termasuk membantu memberikan jaminan kesehatan, terutama kepada warga yang memiliki pekerjaan informal.

Hal itu disampaikan Ketua PPDI Kabupaten Semarang Aziz Sulton Abidin, usai pelantikan pengurus PPDI Kabupaten Semarang masa bakti 2023-2024, di Aula Pusdik Binmas Lemdiklat Polri di Banyubiru, Sabtu (22/6/2024). Menurutnya, langkah itu dipertegas dengan menggandeng BPJS Ketenagakerjaan dan Baznas Kabupaten Semarang untuk bekerja sama.

“Kami akan mendukung program Kabupaten Semarang melindungi atau Kamar Lindung, agar kesejahteraan bersama dapat tercapai,” katanya.

Disampaikan, pola gotong royong dalam Kamar Lindung akan memungkinkan seseorang, untuk menanggung iuran BPJS Ketenagakerjaan seorang pekerja informal yang membutuhkan. Menurutnya, PPDI akan berfungsi sebagai mitra strategis pembangunan desa, termasuk berperan aktif dalam pemanfaatan dana desa melalui berbagai forum musyawarah. Sehingga, hasilnya dapat meningkatkan kesejahteraan warga. Selain mengedepankan mutu pelayanan publik, pihaknya juga tetap memperhatikan kesejahteraan anggota.

Ketua PPDI Jawa Tengah, Herry Purnomo mengingatkan pengurus untuk bekerja keras mendukung pembangunan daerah. Langkah itu perlu didukung dengan persatuan yang solid di antara pengurus dan menjalin kerja sama dengan pemangku kepentingan lainnya.

“Jalin juga kerja sama dengan PPDI kabupaten/kota yang lain, sehingga dapat mendukung tujuan PPDI, yakni menjalin pertemanan seluruh perangkat desa, guna memajukan desa,” tegasnya.

Bupati Semarang Ngesti Nugraha berharap, seluruh anggota PPDI dapat guyub rukun melayani masyarakat.

“Selama ini, perangkat desa juga telah mendukung situasi kondusif di Kabupaten Semarang, sehingga proses pembangunan dapat berjalan baik,” ujarnya.

Pada kesempatan itu, juga diserahkan kartu kepesertaan BPJS Ketenagakerjaan secara simbolis oleh bupati kepada seorang perwakilan warga.

Penulis: Junaedi, Diskominfo kab Semarang
Editor: Di, Diskominfo Jateng

Berita Terkait