Lepas “Touring” Baksos, Gus Yasin : Semoga Bermanfaat untuk Masyarakat

  • 15 Apr
  • bidang ikp
  • No Comments

SEMARANG – Wakil Gubernur Jawa Tengah Taj Yasin Maimoen melepas Jateng Bikers Community untuk melakukan kegiatan bakti sosial, Sabtu (15/04/2023). Diharapkan, kegiatan itu dapat bermanfaat bagi masyarakat.
Ditambahkan, kegiatan bakti sosial yang diselenggarakan ini, bukan kali pertama. Wagub mencontohkan, pada tahun lalu, Jateng Bikers Community membantu menangani masalah kemiskinan dan stunting. Di samping itu pernah memberi bantuan ke kampung literasi dan melakukan penanaman pohon.
Pada kali ini, Jateng Bikers Community menyambangi tiga panti asuhan. Bantuan yang dibawa antara lain beras, minyak goreng, gula, dan bahan pangan lain.
“Dan saat ini kita berbagi lagi kepada masyarakat yang ada di panti asuhan. Tiga panti asuhan. Satu ada di Kabupaten Grobogan, dan dua di Kabupaten Demak, dan nanti ditutup berbagi buka puasa dengan kawan-kawan,” jelas Gus Yasin, sapaannya.
Wagub mengapresiasi kegiatan positif yang dilakukan Jateng Bikers Community. Kegiatan tersebut tidak hanya bermanfaat bagi diri sendiri yang tengah menabung amal baik, tetapi juga bermanfaat bagi orang lain.
“Saya menyambut baik, karena ini suatu kegiatan yang tentu bermanfaat, bukan hanya pada diri kita sendiri, akan tetapi juga kepada orang lain. Itu artinya berbagi, dan di bulan Ramadan itu ada dua (makna). Yang pertama kita dituntut untuk merasakan laparnya atau sulitnya kawan-kawan, saudara-saudara kita yang menahan lapar di siang hari. Dan yang kedua, ketika malam hari, kita juga diminta untuk berbagi. Bagaimana mereka yang saat siang, biasanya menahan lapar, itu merasakan nikmatnya santapan hidangan yang halalan thoyiban,” tutupnya. (Humas Jateng)*ul

Berita Terkait