TKPKD LAUNCHING E-REPORTING

  • 30 Oct
  • dev_yandip prov jateng
  • No Comments

BOYOLALI – Tindak lanjut dari rapat koordinasi pada bulan September lalu, Tim Koordinasi Penanggulangan Kemiskinan Daerah (TKPKD) Kabupaten Boyolali resmi mensosialisasikan dan launching e-Reporting Sekretariat. Peluncuran digelar di Aula Badan Perencanaan, Penelitian dan Pengembangan Daerah (BP3D) pada Jumat (27/10) pagi.

Isu strategis yang dihadapi Boyolali masalah kemiskinan masih menjadi prioritas pembangunan pada tahun 2017 dan tahun berikutnya.

Menurut data, angka kemiskinan di Boyolali sebesar 12,45 persen dan hanya bisa turun menjadi 12,09 persen di tahun 2016.

“Boyolali hanya mampu menekan angka kemiskinan sebesar 0,36 persen. Dimana angka ini masih jauh dari harap pemerintah yang ditargetkan sebesar satu persen di setiap tahunnya,” jelas Kepala BP3D Boyolali, Nur Khamdani.

Wakil Bupati (Wabup) Boyolali, M. Said Hidayat melihat kondisi tersebut perlu dilakukan langkah-langkah percepatan dalam rangka pengentasan kemiskinan. Salah satunya dengan upaya Revitalisasi Sekretariat TKPKD melalui penguatan kelembagaan.

“Perlunya penguatan lembaga serta peningkatan pengendalian atau monitoring program dan kegiatan yang dilakukan oleh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dengan penerapan E-Reporting,” terang Said.

Dengan diterapkan E-Reporting bagi OPD pengampu program pengentasan kemiskinan, diharapkan semua program, kegiatan dan anggaran bisa terpantau dan terlaporkan dengan baik dan terukur hasilnya. Selain itu juga dibutuhkan komitmen dan kerjasama semua pihak dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

“Komitmen dan kerjasama serta komitmen akan kerja keras kita bersama seluruh OPD, kita harapkan mampu menciptakan harmonisasi yang pada akhirnya dapat lebih mensejahterakan masyarakat,” pungkas Wabup yang juga selaku Ketua TKPKD Kabupaten Boyolali tersebut.

Berita Terkait