PWI REMBANG HIJAUKAN PANTAI DASUN

  • 05 Feb
  • yandip prov jateng
  • No Comments

REMBANG-Pantai di Desa Dasun Kecamatan Lasem dihijaukan dengan ratusan pohon, Minggu (4/2/2018). Ratusan pohon itu terdiri atas cemara laut dan bakau.

Aksi bakti lingkungan ini dipelopori oleh Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Rembang dan dibantu Pemerintah serta warga setempat.

Ketua PWI Rembang Djamal A Garhan menjelaskan, kegiatan penghijauan ini merupakan rangkaian peringatan Hari Pers Nasional (HPN) 2018.

Pihaknya sengaja memilih Pantai Dasun, sebagai bentuk dukungan insan media kepada pemerintah setempat dalam mengembangkan potensi pariwisata di desa itu.

“Sebelumnya kami sudah memiliki beberapa pilihan tempat untuk kegiatan ini. Kami memilih Dasun karena pantainya sering terkena abrasi. Selain itu, pemerintah desa setempat sedang mengembangkan pariwisata,” jelasnya.

Djamal menambahkan, banyaknya pohon yang kondisinya sudah tumbang di pantai itu membuat para jurnalis di kabupaten ini prihatin.

Ia berharap, dengan menambah tanaman baru, mampu menahan gempuran ombak di pantai wilayah tersebut.

“Dengan menanam pohon lagi, harapannya dapat menggantikan jumlah pohon yang tumbang,” imbuhnya.

Sudjarwo, Kepala Desa setempat mengapresiasi kegiatan bakti lingkungan yang diadakan PWI di desanya.

Ia mengatakan, pantai di desanya sudah ada pohon cemara laut yang sebelumnya ditanam oleh warga.

“Namun masih perlu penambahan pohon lagi karena ada pohon yang kondisinya mati,” imbuhnya.

Sebelum penanaman pohon kegiatan diawali dengan kemah bersama seluruh anggota PWI Rembang bersama Kepala Desa Dasun beserta jajarannya. Dalam kemah bakti tersebut terungkap beberapa permasalahan dalam mengembangkan pariwisata dan kegiatan di Desa Dasun (Kontributor Humas Rembang)

Berita Terkait