Monev di Pasar Pagi Pemalang, Pedagang dan Pengunjubg Terlihat Tertib

  • 11 Jul
  • yandip prov jateng
  • No Comments

PEMALANG – Usai melakukan monitoring dan evaluasi (monev) tatanan kehidupan baru, Rabu (8/7/2020), Wakil Bupati Pemalang, Martono menyatakan, dari ketiga tempat yang dikunjunginya, kondisinya sudah sesuai dengan ketentuan. Hal itu berarti, baik perintah tertulis maupun kebijakan bupati, sudah dilaksanakan masyarakat dengan baik.

Dia menjelaskan, monev kali ini dibagi menjadi dua tim. Untuk Tim I yang ada di wilayah pantura, monev dilakukan di tiga titik antara lain Pasar Pagi Pemalang, Yogya Mall di Kecamatan Pemalang dan PT. Daiwabo di Kecamatan Ampelgading. Sedangkan Tim II monev di wilayah selatan.

Martono mencontohkan, para pedagang maupun pengunjung yang ada di Pasar Pagi Pemalang, terlihat sudah tertib menerapkan protokol kesehatan. Selain menggunakan masker, mereka juga sudah melakukan jaga jarak.

“Hasil ini sebagai bahan evaluasi. Kalaupun ada perkembangan atau peningkatan tetap dievaluasi dulu termasuk kebijakan,” kata Martono.

Dengan kondisi yang sudah lumayan baik itu, Martono berharap agar kondisi tersebut senantiasa dijaga sesuai dengan protokol kesehatan salah satunya dengan menghindari kerumunan.

Head Officer Manager PT Daiwabo Garmen Indonesia Rizki Nuansa Hadyan mengatakan, sejak awal terjadinya pandemi covid-19, pihaknya tetap beroperasi dengan meminta izin khusus dari Kementerian Perindustrian Dan Perdagangan.

Rizki menceritakan, dari kementerian memberikan arahan, apabila perusahaan masih tetap beroperasi harus menerapkan protokol kesehatan dan dilaporkan seminggu sekali. Mulai dari penyemprotan disinfektan sampai dengan pengecekan suhu badan karyawan setiap kali masuk kerja.

Dia menambahkan, jika ada karyawan yang suhunya di atas rata-rata, pihaknya akan membawa karyawan tersebut ke poliklinik untuk diperiksa lebih lanjut oleh tim medis. Apabila memang harus pulang, pihaknya akan memulangkan yang bersangkutan.

“Dari awal pandemi hingga saat ini di tempat kami tidak ada kasus Covid-19,” ungkapnya.

Penulis : Hd/Pemkab Pemalang
Editor : dnk/Diskominfo Jateng

Berita Terkait