MASYARAKAT SAJIKAN 300 TUMPENG SEBAGAI WUJUD SUKUR DI ROWO JOMBOR

  • 14 May
  • yandip prov jateng
  • No Comments

 
KLATEN – Masyarakat dan Komunitas Peduli Rowo Jombor, Desa Krakitan, Kecamatan Bayat, Kabupaten Klaten, menggelar tasyakuran dan doa bersama di Kawasan Obyek Wisata Rawa (Rowo Jombor), setelah selesai membersihkan Enceng Gondok di kawasan Rowo Jombor, pada Minggu (13/05/18).
Ketua Komunitas Peduli Rowo Jombor, Suripto mengatakan, sebanyak 300 tumpeng nasi kuning dari sumbangan masyarakat dan  instansi lainnya disiapkan untuk acara syukuran, yang selanjutnya dimakan bersama-sama.
“Tasyakuran Ini merupakan wujud syukur dan doa bersama untuk selesainya pembersihan enceng gondok secara bergotong royong di Kawasan Rowo Jombor selama dua bulan dari target selesai tiga bulan. Ini bisa dipercepat menjadi dua bulan, dan sesuai target sudah selesai menjelang puasa,” teranngnya.
Ditambahkannya, ada delapan kelompok petani yang setiap hari memanfaatkan kawasan Rowo Jombor sebagai budidaya ikan menggunakan sistem karamba. Selain  itu, sejumlah masyarakat setempat juga menggunakan kawasan air ini untuk kuliner berupa warung apung serta lokasi pemancingan ikan.
Sementara itu Sekretaris Daerah (Sekda) Propinsi Jawa Tengah, Sri Puryono KS yang menghadiri tasyakuran menyampaikan apresiasi atas kebersihan dan penataan kawasan wisata Rowo Jombor.
“Pemerintah Provinsi Jawa tengah mendukung sepenuhnya dan sangat mengapresiasi penataan Rawa Jombor yang telah selesai. Tentunya kita akan melakukan pengembangan kesejahteraan rakyat dengan mengendepankan pemerataan pertumbuhan perekonomian yang berkwalitas,” jelasnya.
Sementara itu, Bupati Klaten, Sri Mulyani mengatakan, ke depan Rowo Jombor bakal dimanfaatkan sebagai obyek wisata air. Sehingga setelah dilakukan pembersihan enceng gondok Pemkab
akan menata karamba ikan dan warung apung yang ada di atas air. Rencananya warung apung akan dipindah ke daratan.
Rawa Jombor memiliki luas sekitar 179 hektar. Dari luasan tersebut, terdapat sekitar 450 karamba dan 32 warung apung.

Berita Terkait