Portal Berita
Pemerintah Provinsi Jawa Tengah
MALAM TAHUN BARU TANPA KEMBANG API MALAM, PEMKAB KLATEN GALANG DANA UNTUK KORBAN TSUNAMI BANTEN DAN LAMPUNG
- 02 Jan
- yandip prov jateng
- No Comments

Klaten – Ada yang berbeda dalam perayaan malam pergantian tahun 2018 di Kabupaten Klaten. Malam yang biasanya diwarnai dengan pesta kembang itu diganti dengan aksi solidaritas guna membantu korban tsunami yang terjadi di Selat Sunda.
Perayaan menyambut tahun 2019 dipusatkan di alun-alun Klaten, pada Senin (31/12/2018).
Ribuan warga nampak memadati kawasan alun-alun hingga sepanjang Jalan Pemuda. Berbagai pesta hiburan disajikan untuk masyarakat sejak Senin sore.
Hanya saja dari serangkaian pesta hiburan itu, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Klaten tidak memeriahkannya dengan pesta kembang api pada puncak pergantian tahun pukul 00.00 WIB. Melainkan diwarnai dengan aksi galang dana dan doa bersama untuk membantu korban tsunami.
“Sesuai himbauan, malam pergantian tahun tidak dilakukan secara berlebihan. Karena Indonesia sedang berdua, maka tidak ada pesta kembang api,” kata Kabid Kebudayaan Dinas Kebudayaan Pariwisata Pemuda dan Olahraga, Klaten, Kostrad Budi Nugroho, Selasa (01/01) dini hari.
Galang dana dilakukan oleh panitia perayaan yang melibatkan personil ORARI dan Pramuka. Satu per satu mereka turun ke jalan sembari membawa kardus. Bagi warga yang menyisihkan sebagai rezekinya, mereka diberi lilin untuk dinyalakan secara serentak pada puncak pergantian tahun.
Sementara itu, Sekretaris Daerah (Sekda) Klaten, Jaka Sawaldi mengaku dari hasil galang dana malam ini diperoleh uang tunai senilai Rp 12.015.300. Dana tersebut akan disalurkan oleh Pemkab Klaten secara bersamaan kepada korban bencana tsunami di Banten dan Lampung.
Menurut Jaka, aksi solidaritas ini merupakan wujud kepedulian warga Klaten terhadap korban bencana. Sebab, Klaten juga pernah mengalami duka mendalam akibat bencana gempa bumi yang terjadi pada tahun 2006. Kala itu, banyak warga dari luar daerah juga menyalurkan bantuan.
Dia berharap, pada moment pergantian tahun ini bangsa Indonesia khususnya Kabupaten Klaten dijauhkan dari marabahaya. Pihaknya juga mengajak kepada masyarakat untuk tetap mendukung pembangunan yang ada di Klaten guna kemajuan di tahun 2019.
“Mari kita bersama membangun Klaten. Agar masyarakat lebih sejahtera di tahun mendatang. Klaten selalu dijauhkan dari marabahaya,” pungkasnya.