Makin Diminati, Pengunjung Website JIFBW Capai 8.000-an

  • 06 Mar
  • yandip prov jateng
  • No Comments

JEPARA – Dua pekan digelar, tamu website Jepara International Furniture Buyer Weeks (JIFBW) sudah mencapai 8.000-an pengunjung. Tak hanya itu, pameran luring juga menarik pengunjung, termasuk dari mancanegara.

Hal itu diketahui saat Penjabat (Pj) Bupati Jepara Edy Supriyanta, mengunjungi stan-stan ekshibisi mebel, pameran JIFBW, di Desa Senenan, Kecamatan Tahunan, Senin (4/3/2024). Lokasi tersebut sekaligus sebagai fasilitas titik temu (meeting point) JIFBW. Wadah bagi para peserta pameran dengan calon pembeli.

Terlihat saat itu sejumlah pengujung domestik maupun mancanegara, antusias berinteraksi di setiap stan pameran mebel.

“Teman-teman perajin furnitur yang tidak ikut Indonesia International Furniture Expo (IFEX), bisa memamerkan karyanya di fasilitas ini,” kata Edy.

Di tengah aktivitas pameran luring JIFBW itu, Pj bupati menyempatkan berbincang dengan beberapa pengunjung mancanegara. Menurutnya, mereka senang dengan pameran yang konsepnya terpusat. Sebab, memudahkan dalam pencarian furnitur yang diinginkan. Ada yang untuk keperluan pribadi maupun dijual kembali.

“Selain pameran online (www.jifbw.com), pameran luring ini sangat membantu mereka, melihat-lihat dan membeli produk mebel Jepara,” bebernya.

Edy berkomitmen, tahun depan penyelenggaraan pameran mebel di Jepara bakal kembali digelar. Namun, untuk lokasi terpusatnya berada di tengah kota, agar lebih meningkatkan antusiasme, sehingga mendongkrak promosi dan penjualan produk.

Sementara itu, Ketua Komite Pengarah (steering committee) JIFBW Muhammad Jamhari mengatakan, selama dua pekan ini tamu website JIFBW sudah mencapai 8 ribuan pengunjung. Dari Indonesia kurang lebih 4 ribu pengunjung, diikuti Amerika Serikat 2 ribu pengunjung, Singapura 600 pengunjung, Inggris 200 pengunjung, dan sisanya dari negara lain.

“Untuk pameran offline hari ini terakhir, tapi kita buka di website selama satu tahun. Website JIFBW sudah kami update, sehingga pembeli bisa langsung melakukan kontak dan Whatsapp si penjual,” ujarnya.

Penulis : DiskominfoJepara/Reza
Editor : Ul, Diskominfo Jateng

Berita Terkait