Kirab Budaya, Nguri-Nguri Seni dan Budaya Purworejo

  • 10 Mar
  • yandip prov jateng
  • No Comments

PURWOREJO – Parade budaya meramaikan peringatan Hari Jadi ke-189 Kabupaten Purworejo, Sabtu (7/3/2020). Sepuluh kereta termasuk kereta kencana milik Keraton Yogyakarta bersama Bregodo Wirobrojo ikut ambil bagian dalam parade tersebut.

Sebelum pelaksanaan parade, Bupati Purworejo Agus Bastian yang mengenakan pakaian adat Jawa lengkap melepas parade dengan memberikan dhawuh kepada Wakil Bupati Yuli Hastuti untuk memimpin rombongan kirab. Rute yang ditempuh rombongan dimulai dari jalan RAA Tjokronegoro, Jend Urip Sumoharjo, Pasar Suronegaran, Jalan Veteran, Jalan Jend Achmad Yani lalu kembali ke RAA Tjakranegara sebagai tempat akhir kirab.

Kirab budaya diawali oleh tim drum band Keraton Yogya, disusul dengan tiga kuda yang dinaiki Asisten I Sekda Sumharjono, Kepala Satpol PP dan Damkar Budi Wibowo, serta Kabid Pengembangan Pariwisata Andang Sutrisno. Selanjutnya, barisan kereta kencana yang dinaiki oleh Wakil Bupati Purworejo, Istri Bupati Fatimah Verena Prihastyari, Sekretaris Daerah, serta anggota Forkopimda Kabupaten Purworejo. Tepat di belakang rombongan kereta kencana, para pejabat Perangkat Daerah Kabupaten Purworejo turut menyusuri rute parade dengan menaiki dokar yang telah dimodifikasi.

Kirab semakin meriah dengan adanya iring-iringan tim kesenian dari 16 kecamatan di Purworejo yang berjalan dengan gagah sembari menampilkan aksi mereka masing-masing. Parade tim kesenian tersebut dipimpin oleh camat masing-masing. Aneka kesenian tradisional seperti gejuk lesung dan dolalak turut disuguhkan kepada masyarakat Purworejo, yang tumpah ruah di sepanjang rute yang dilalui.

Tepat di depan pendopo, Bupati Agus didampingi adik Sri Sultan Hamengkubuwono X GBPH Prabukusumo menyaksikan prosesi kirab. Menurut Bupati, kirab budaya tahun ini berbeda daripada tahun sebelumnya. Salah satunya adalah jumlah kereta kuda yang digunakan jauh lebih banyak.

“Mudah-mudahan tahun depan lebih meriah lagi, dan akan kita kemas dengan penampilan yang baru,” terangnya.

Dijelaskan, dengan digelarnya parade budaya ini diharapakan masyarakat lebih mencintai kesenian dan budaya di Kabupaten Purworejo sehingga mampu melestarikannya.

Penulis: Ro/Kontributor Purworejo
Editor: Tn/Diskominfo Jateng

Berita Terkait